Antisipasi Kelangkaan Gas, Hiswana Pasok 90 Tabung Ribu Gas Di Depok

DepokNews — Himpunan Pengusaha Minyak dan Gas (Hiswana Migas) saat ini telah memasok gas tiga kilogram sebanyak 90 ribu tabung untuk Depok. Hal tersebut guna mengantisipasi adanya kelangkaan gas selama Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri.

“Hiswana Migas telah memprediksi akan terjadi peningkatan penggunaan gas, terutama gas tiga kilogram. Guna mengantisipasi kelangkaan gas, Hiswana telah menambah pasokan gas untuk Kota Depok,” ujar Ketua Hiswana Migas Kota Depok, M. Athar Susanto, Selasa (30/05).
Selain itu, menurut data yang didapatkan penambahan sudah dilaksanakan sejak 22 Mei sebanyak 27.880 tabung, 24 Mei sebanyak 32.360 tabung, dan 29 Mei sebanyak 29.760 tabung gas dengan total keseluruhan sebanyak 90 ribu tabung gas. Sedangkan untuk alokasi reguler, pasokan gas tiga kilogram di Kota Depok mencapai 1.425.000 tabung per bulan, yang disebar di 541 pangkalan dan 25 agen diseluruh Kota Depok.
Selain itu, Hiswana juga menyiapkan bright gas berukuran 5,5 kg yang tersedia di 42 SPBU dan minimarket, serta 541 pangkalan. “Di samping itu, untuk Bulan Juni kami bersama Pertamina telah menyiapkan dan masih dalam penyusunan,” imbuhnya.
Sementara itu, Siti, salah satu pedagang gas di Pancoran Mas pun berharap penuh kepada Hiswana agar seluruh pasokan yang disediakan lebih dari cukup untuk masyarakat. “Selain itu saya harap tidak ada kenaikan harga juga,” tutupnya berharap.