BPI KPNPA Sebut 9 Calon Sekda Depok ‘PR’ Pemerintah

DepokNews – Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara dan Pengawas Anggaran Republik Indonesia (BPI KPNPA RI) mengapresiasi proses lelang jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Depok. BPI KPNPA RI berharap muncul figur yang punya kapasitas mumpuni dan lebih baik dari sebelumnya.

“Artinya mereka yang dipilih merupakan figur-figur yang berkualitas. Punya pemahaman utuh seputar dinamika eksekutif dan legislatif,” ujar Ketua BPI KPNPA RI Kota Depok, Bamzuardy Hidayat, Selasa (25/5).

Bamz sapaannya, menyebut dari kesembilan nama yang mendaftar, ada sejumlah figur yang memang cukup potensial. Dia yakin, Wali Kota Depok Mohamad Idris maupun Wakil Wali Kota, Imam Budi Hartono, sudah memiliki pilihan terbaik.

“Hak prerogratif memang di Pak Wali ya. Saya yakin dengan pengalaman dan kapasitas beliau, tahu butuh sosok seperti apa. Karena salah satu tugas terpenting Sekda adalah bagaimana menjaga stabilitas dan kondusifitas pemerintahan,” beber pria yang juga pemerhati masalah anggaran ini.

“Sederhananya, Sekda itu ‘PR’ (Public Relation) pemerintah. Harus mampu mengkonsolidasikan dengan legislatif, masyarakat, dan lembaga vertikal,” lanjut Bamz.

Dia yakin mereka yang mendaftar punya kapasitas yang mumpuni dalam menjalankan tugasnya kelak sebagai Sekda. “Mudah-mudahan proses lelangnya berjalan lancar. Tanpa adanya intervensi dari pihak manapun,” pungkas dia.

Diberitakan sebelumnya, sembilan Kepala Dinas Kota Depok resmi mendaftar sebagai calon Sekretaris Daerah (Sekda). Itu diketahui setelah Badan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menutup periode pendaftaran, Senin (24/6).

Asistem Hukum dan Sosial Pemkot Depok, Sri Utomo mengatakan, kesembilan nama tersebut sudah menyerahkan berkas administratif secara daring. “ Penutupan 24 Mei 2021 pukul 24.00 WIB. Ada 9 yang mendaftar,” ujar pejabat bermurah senyum ini kepada awak media, Selasa (25/5).

Sesuai dengan persyaratan, calon Sekda haruslah pejabat yang duduk di kursi eselon dua dan aktif di Pemerintahan Kota Depok hingga saat ini. Setelah pendaftaran, nantinya para peserta akan melalui proses seleksi administrasi yang dilakukan oleh panitia seleksi (pansel) yang terdiri dari lima orang.

“Sekarang sedang proses seleksi administrasi, nanti 31 Mei 2021 akan diumumkan siapa-siapa yang lulus administrasi,” pungkasnya. (*)

Berikut Adalah Nama-nama Mereka yang Mendaftar:

  1. Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Siti Chaerijah.
  2. Kepala Disnaker Manto Jorghi.
  3. Kepala Disporyata Wijayanto.
  4. Kepala BKD Nina Suzana.
  5. Kepala BKPSDM Supian Suri.
  6. Sekretaris Dewan Kania Purwati.
  7. Kepala Diskominfo Sidik Mulyono.
  8. Kepala DKUM Fitriawan.
  9. Kepala Disrumkim Dudi Miraz.