Depoknews – Calon Pengurus Dewan Pengurus Ranting (DPRa) PKS se Kecamatan Beji Kota Depok mengikuti sekolah kepemimpinan. Kegiatan yang berlangsung di Sekretariat DPC PKS Beji, Ahad (15/1/2017) diikuti 35 orang peserta utusan dari 6 DPRa.
Panitia pelaksana, Hanry Basel, mengatakan DPRa adalah ujung tombak aplikasi kebijakan dan pemenangan dakwah yang sangat strategis, maka para kader yang akan menjadi pengurus memerlukan pembekalan dalam melakukan kepemimpinan ditingkat DPRa atau kelurahan.
“Dengan program ini diharapakan kader lebih siap untuk memimpin kegiatan dakwah dan politik di tingkat kelurahan atau ranting serta mempunyai gambaran awal peta permasalahan dan solusi untuk mencari solusi permasalahan tersebut,” kata Hanry Basel.
Kegiatan ini juga dihadiri Ketua DPC PKS Beji Bima Pamungkas, Ketua DPD PKS Depok Hafid Nasir serta anggota DPRD Kota Depok T. Farida Rachmayanti, yang sekaligus pembicara pada acara ini bersama M. Supariyono.
Hafid Nasir dalam sambutannya mengatakan bahwa sekolah kepemimpinan ini dapat menambah semangat para calon pengurus DPRa untuk berkhidmat kepada masyarakat.
Farida Rachmayanti selaku pembicara pertama banyak menguraikan tantangan DPRa ke depan dan bagaimana mempersiapkan diri menghadapi tantangan tersebut.
Sedangkan M. Supariyono dalam materinya lebih banyak menerangkan tentang urgensi dakwah dan tantangannya.
Akhir kegiatan dilakukan dengan melakukan FGD dan menghasilkan beberapa rekomendasi untuk membantu peserta menyimpulkan konsep awal dakwah dan politik di DPRa. Rekomensasi ini juga diharapkan bisa menjadi masukan untuk DPC dan kepengurusan DPRa ke depan.