Kelebihan dan kekurangan Kota Depok Di Mata Anggota DPRD Ini

DepokNews- Anggota Komisi B DPRD Depok Indah Winarti mengatakan, Depok yang sudah berusia 18 tahun sudah semakin bagus. Khususnya dalam bidang pelayanan publik, dan itu harus ditingkatkan kembali.

Kota Depok kini menjadi kota yang ramah anak, dan itu suatu kelebihan yang belum dimiliki kota lain.

“Disini Kota Depok berperan menjadikan keluarga yang amanah, dan ini perlu bantuan semua masyarakat juga,” jelas Endah.

Endah menjelaskan, dibalik kelebiham tentu ada kekurangan di Kota Depok. Untuk masalah persampahan gaungnya kurang menggema, tapi tidak terlalu buruk karena masih ada usaha dari pemerintah untuk membenahi.

“Kurang ada perhatian khusus, harus lebih masif lagi,” ungkap Endah.

Dirinya pun memberikan saran, dengan membuat penghargaan kepada mengenai sampah. Bisa ke warga atau bang sampah yang sudah memilah sampah.

“Jika sampah di Depok dapat tertangani dengan baik, semoga saja kita meraih Adipura,” tukas Endah.(mia)