PAUD Islam Harapan Tanamkan Kasih Sayang Anak ke Orangtua

DepokNews- Pemandangan berbeda terlihat di PAUD/TK Islam Harapan Bunda 2. Dengan penuh kasih sayang, anak-anak lucu nan menggemaskan tersebut membasuh telapak kaki sang bundanya.
Ketua Yayasan PAUD/TK Islam Harapan Bunda 2 Sariyo Sabani mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan menanamkan nilai kasih dan sayang antara anak dengan orangtuanya.
“Sebenarnya kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Ibu tanggal 22 Desember lalu, namun memang baru dilakukan kemarin. Melalui kegiatan cuci kaki bunda, maka akan timbul perasaan kasih sayang antara keduanya dan mempererat hubungan diantara mereka,” katanya.
PAUD/TK Islam Harapan 2 yang berlokasi di perumahan Griya Telaga Permai, Cilangkap Tapos sejak pagi anak-anak dan para orang tua memadati halaman sekolah. Keduanya tampak semangat mengikuti setiap rangkaian acara.
“Setelah selesai cuci dan basuh kaki,  bunda  memeluk anak tercintanya dengan penuh kasih dan sayang,” tambah Sariyo.
Menurutnya dengan kegiatan tersebut, anak-anak sejak usia dini memahami makna kasih sayang antara ibu dan anak.
“Ini sebagai bentuk bakti kepada orangtua. Sejak usia balita,  mereka  dilatih menjadi anak yang mampu memberikan  kasih dan sayang dengan cara membasuh  dan mencuci kedua kaki ibunya,” jelasnya.
Dirinya mengungkapkan, hampir semua para ibu saat dibasuh kaki nya tak kuasa menahan haru. Namun para bunda menyeka air matanya dan tidak membiarkannya jatuh.
“Yang pasti mereka bangga, merasa senang dan penuh haru melihat anaknya tumbuh dengan sehat. Semoga anak-anak nanti bisa menjadi pribadi yang tangguh, berbakti, beriman dan terus penuh sopan santun kepada orang tua.
Usai anak membasuh kedua kaki, bunda mengusap kepala anak dengan lembut,” tandasnya.(mia)