Rutan Cilodong Berikrar Perang Terhadap Narkoba

DepokNews- Rumah Tahanan (Rutan) Cilodong Depok melaksanakan ikrar untuk perang terhadap narkoba. Ikrar dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Depok Sohibur Rachman yang diikuti 500 narapidana.

Selain itu seluruh sipir yang ada dalam rutan juga menjalan tes urine. Tak terkecuali Sohibur sebagai Karutan pun juga ikut tes urine.

“Tidak hanya narapidana namun para staf rutan juga kita ikrarkan anti narkoba,” kata Sohibur, Senin (20/2/2017).

Setelah ikrar digelar turnamen futsal antar tahanan. Dengan demikian kesehatan jasmani mereka pun bisa dijaga. Pihaknya menegaskan perang terhadap narkotik. Sehingga dilakukan pengawasan ketat terhadap seluruh penghuni dan sipir.

“Selepas ikrar kita lakukan tes urine. Hasilnya negatif. Tes urine bekerjasama dengan BNNK Depok sebagai upaya antisipasi penyalahgunaan narkoba,” ungkapnya.

Tes urine ini dilakukan insidentil dan dadakan. Sehingga bisa dilakukn sewaktu-waktu tanpa jadwal. Tes urine ini sudah dilakukan dua kali dalam rutan. Pihaknya akan menindak tegas petugas yang terlibat dalam peredaran narkotik. Seperti halnya beberapa waktu lalu pihaknya memberhentikan sementara sipir yang terlibat peredaran narkotik yang diamankan oleh Polda Jawa Timur.

Ditempat yang sama Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Depok, Sunarto menambahkan pihaknya tidak menutupi hasil tes. Karena hasilnya bisa langsung diketahui di tempat.

“Realtime ini hanya lima menit langsung ketahuan,” katanya.

Pihaknya mengaku belum ada petugas dengan hasil positif dari tes yang dilakukan. Tes ini akan terus dilakukan sebagai upaya pencegahan.

“Kalau ada yang terindikasi nanti didalami ke labororium,” tandasnya.(mia)