Depoknews — Wali Kota Depok Mohammad Idris meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk melek Informasi dan Teknologi (IT). Dengan kemampuan penguasaan IT, diharapkan akan berdampak pada peningkatan pelayanan yang diberikan ASN kepada masyarakat, seperti dilansir depok.go.id
“Kita berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi warga Depok. Untuk itu ASN harus melek IT. ASN harus update informasi, harus tahu kebijakan-kebijakan baru, baik dari media lokal maupun media lainnya,” ujarnya saat menjadi inspektur upacara Hari Kesadaran Nasional, Jumat (17/02/17).
Menurutnya, ASN haruslah berlaku cerdas dan bijak dalam menggunakan sosial media (sosmed). Dia juga berpesan agar ASN maupun masyarakat bisa menyampaikan hal-hal yang positif di sosmed dan tidak mengumbar kebencian.
Selain itu, sebagai pelayan masyarakat, pihaknya mengimbau ASN untuk proaktif dalam menjalankan fungsi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID). Sebab, menurutnya PPID juga berperan dalam menyebarluaskan informasi yang tepat dan cepat.
“Tiga hal informasi yang menjadi perhatian dan harus cepat disampaikan adalah pendidikan, kesehatan dan infrastruktur. ASN juga diharapkan bisa menyebarluaskan informasi ke masyarakat, Pemkot Depok memiliki pelayanan Call Center di nomor 1500664 dan Emergency Call 112,” tuturnya.
Terakhir, orang nomor satu di Kota Depok itu berpesan kepada seluruh ASN, untuk selalu bisa menggali potensi yang ada di dalam diri masing-masing. Serta mengasah kemampuan sebaik mungkin. Diharapkan, dengan perbaikan pelayanan yang secara masif, mampu mengantarkan Kota Depok mencapai visi dan misi, serta tujuan untuk membangun Kota Depok yang unggul, nyaman dan religius.