Walikota Pimpin Operasi Gabungan KTMDU di GDC Depok

DepokNews — Wali Kota Depok Mohammad Idris memimpin kegiatan Operasi Gabungan Kendaraan Bermotor Yang Tidak Melakukan Daftar Ulang (KTMDU) di Grand Depok City, Selasa (17/04/2018).

Tak hanya operasi gabungan KTMDU, disana juga tersedia Pelayanan Samsat Keliling yang diselenggarakan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jawa Barat bekerjasama dengan Satlantas Polresta Depok dan Dinas Perhubungan Kota Depok.

Dalam kesempatan itu, Pemimpin Kota Depok menerangkan bahwa kegiatan ini untuk mengecek pajak kendaraan bermotor. Kegitan ini sangat perlu dilakukan karena kesadaran masyarakat dalam membayar pajak, khususnya kendaraan bermotor masih kurang. Padahal, hasil pajak kendaraan memberikan dampak positif dan signifikan terhadap berbagai pembangunan dan kesejahteraan warga Depok.

“Semoga operasi gabungan ini bisa menjadi sarana untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak sebelum waktu yang telah ditetapkan. Semoga operasi ini juga dapat meningkatkan pendapatan pajak kendaraan bermotor di kota Depok,” harap Walikota.

Operasi gabungan ini terselenggara atas kerjasama Dinas Perhubungan bersama Badan Keuangan Daerah (BKD) Kota Depok, Kepolisian dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Barat.