Menu

Dark Mode
Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas Luar Biasa, Kampanye Akbar Imam Ririn di Stadion Mahakam Depok Dibanjiri Lebih Kurang 30 Ribu Masa PWI Depok Gelar Konferensi Kerja 2024, Tekad Tingkatkan Kinerja di 2025 Para Advokat Kota Depok Deklarasi Dukung Imam-Ririn untuk Pilkada Depok 2024 Survei Voxpol: Imam-Ririn Unggul dengan Elektabilitas 51,7 Persen di Pilkada Depok 2024

Wisata & Kuliner

Nikmati Kuliner Dengan Konsep Hutan di Forest Coffee & Food Camp

badge-check


					Nikmati Kuliner Dengan Konsep Hutan di Forest Coffee & Food Camp Perbesar

DepokNews- Forest Coffee & Food Camp (CFC), menghadirkan tempat makan berkonsep out door di Jalan Raya Mochtar Kecamatan Sawangan. Tamu yang datang dapat menikmati suasana hutan yang hijau dengan udara segar, serta makanan yang disediakan di tujuh food court.

Operasional Manager Forest CFC, Yusron menjelaskan konsep sebenarnya tempat ngopi yang asri. Kemudian dikembangkan dengan adanya food court yang menyajikan beberapa menu pilihan makanan berat seperti soto aki, sotomie, ayam, sop iga, nasi bali. Lalu ada menu bakery yang menyajikan cake sebagai makanan ringan. Range harga bekisar  Rp 20-30 ribu. Sedangkan aneka steak, burger pun tersedia, dengan range harga Rp 30-120 ribu.

“Food court ini khusus menyediakan menu makanan berat dan kue manism sedangkan di kedai Forest CFC sendiri ada kopi asli nusantara, mulai dari Aceh Gayo, Bali Kintamani dan lainnya. Di kedai juga ada makanan pasta dan snack ringan,” jelasnya.

Pembeli juga bisa meroasting kopi sendiri di Forest, jadi membeli biji kopi secara langsung. Range harga di Forest bekisar Rp18-30ribu.

“Jadi kalau tamu mau makanan berat bisa ke tenant kita. Kalau ingin santai menikmati kopi dan snack ringan bisa ke Forest-nya,” ungkap Yusron.

Di Forest CFC tamu juga bisa menikmati beberapa fasilitas, seperti wifi, proyektor dan sound sistem untuk live music. Bisa digunakakan untuk acara gathering atau seminar. Tempat ini bisa menampung dengan kapasitas 300 orang untuk wedding. Sedangkan untuk sitting bisa menampung 100-150 orang.

“Disini ada malam musisi untuk umum tiap Rabu malam. Malam Sabtu ada band reguler, tamu bisa makan sambil menikmati musik,” ujarnya.

Keunggulan Forest CFC adalah tempat yang sejuk dan asri layaknya hutan. Tidak ada ruang tertutup semua serba terbuka. Forest CFC juga merangkul komunitas-komunitas di Depok untuk bermain di Forest.

“Ada komunitas Honda BRV, mobil tua, motor pun ada. Depok Magician juga rutin main disini. Kami ingin band lokal Depok dapat main dan mengeksplor bakat mereka, kamu hanya menyediakan fasilitas,” jelas Yusron.

Yusron melanjutkan, Forest CFC sangat peduli dengan parkir kendaraan. Di Forest CFC dapat menampung 40-50 kendaraan, sehingga pengunjung tidak perlu repot saat parkir.

Kedepan, Forest CFC akan membuat wedding organization, kids corner seperti mini futsal dan outbond mini. Semua itu untuk kepuasan pengunjung yang datang.

“Makan, ngopi, nonton musik, nonton film, nobar bola semua ada bisa disini,” oungkas Yusron.(mia)

Facebook Comments Box

Read More

Kidzooona and Mollyfantasy Wahana Edukasi Anak Hadir di Detos

17 September 2019 - 17:08 WIB

Jelang Ramadan, Warga Munggahan dengan Nasi Liwet, Nikmat…….

17 May 2018 - 12:30 WIB

Manfaat Bubuk Kopi Bagi Tanaman

15 April 2018 - 14:36 WIB

Enjoy November Dengan Berbagai Promo di Hotel Santika Depok

12 November 2017 - 06:22 WIB

Hadir di Margonda Depok, Abuba Steak Santuni Anak Yatim

9 June 2017 - 05:38 WIB

Trending on Wisata & Kuliner