Menu

Dark Mode
PELAKSANAAN KEGIATAN PENGABDIAN MASYARAKAT DALAM RANGKA PENINGKATAN PENGELOLAAN UMKM MELALUI “PELATIHAN / WORKSHOP PENGHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI dan PENYULUHAN KESEHATAN PELAKU UMKM” PELAKSANAAN KEGIATAN PENDAMPINGAN DALAM PEMBUATAN WEBSITE PENJUALAN PRODUK UMKM Di DANISTY OLSHOP DAN PEMBAYARAN MENGGUNAKAN MIDTRANS GUNA PENINGKATAN PRODUK DALAM PEMASARAN, PENJUALAN DAN PROSES PEMBAYARAN Melatih Fokus Anak TK Al Kholidin dengan Metode Sensor Motorik Penguatan Kemampuan Literasi Anak Melalui Fun Activities oleh Siswa SMAM 4 Depok Nazhir Wakaf Warrior Luncurkan Celestialpreneur Endowment Fund untuk Mendukung UMKM Indonesia Beli Sekarang atau nanti? Cara Cerdas Ambil Keputusan

Metro Depok

Wisuda Sekolah Ayah Bunda, Peserta: Kami Sangat Berkesan

badge-check


					Wisuda Sekolah Ayah Bunda, Peserta: Kami Sangat Berkesan Perbesar

DepokNews–Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) menggelar wisuda sekolah ayah bunda (SAB). Program tersebut dimulai sejak tahun 2019 yang lalu.

Intan Dewi Riyadi, salah satu peserta angkatan II SAB mengatakan program ini sangat berkesan bagi dirinya. Sebab banyak ilmu yang didapatkan selama mengikuti program SAB tersebut.

“Kegiatan ini sangat luar biasa dan di setiap pertemuan selalu memberikan pengaruh yang hebat. Ketahanan keluarga menjadi semakin kuat,” ujarnya usai menjalani wisuda di Aula Lantai 10, Gedung Dibaleka, Minggu (20/12/20).

Dikatakannya, dirinya sangat bersyukur karena terpilih menjadi peserta SAB tahun 2020. Pasangan dari Sapnugroho ini, juga berharap, kegiatan tersebut bisa menjadi contoh bagi kota/kabupaten lainnya karena memiliki manfaat yang besar.

“Saya bangga menjadi warga Depok. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi role model di Indonesia,” tutur warga RT 09, RW 12, Kelurahan Tanah Baru itu.

Senada dengan itu, pasangan lainnya yaitu Mega dan Ismail mengatakan, setelah mengikuti SAB, pandangan keluarga menjadi lebih hangat. Selain itu, dirinya juga bisa mengambil keputusan dengan bijak jika terjadi masalah dalam keluarga.

“Sesungguhnya kami menyayangkan karena SAB ini sudah berakhir. Namun kami sadar, setelah kegiatan ini, kami memiliki tantangan untuk mengaplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari. Terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Depok khususnya DPAPMK, kegiatan ini sangat inovatif dan bermanfaat,” tutup Mega.

Facebook Comments Box

Read More

Anggota DPRD Provinsi Jabar Hj. Iin Nur Fatinah, Amd Berikan Marawis Kepada Yayasan Nurussaadah Cinere

19 December 2024 - 17:12 WIB

Dengarkan Aspirasi Majelis Taklim Kecamatan Limo, Hj. Iin Nur Fatinah Berikan Marawis

19 December 2024 - 17:09 WIB

Hj. Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Penyelangaraan Pesantren di Kecamatan Cipayung

6 December 2024 - 10:05 WIB

PERBAKIN Depok Gelar Muskot ke -3, H. Imam Musanto Kembali Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 – 2028

26 November 2024 - 09:35 WIB

Gencarkan Sosialisasi Pilkada KPU Depok Gandeng PWI, Optimis Partisipasi Pemilih Capai 80 Persen

19 November 2024 - 16:57 WIB

Trending on Headline