DEPOKNEWS – Kader-kader PKS kembali melakukan giat aksi sosial berupa pemberian bingkisan santunan kepada warga terdampak banjir. Senin, 08/11/2021 berlokasi di RT.06 RW.07 Kelurahan Grogol, Kecamatan Limo, Kota Depok, para pengurus DPRa (Ranting) PKS Kelurahan Grogol mendampingi Ketua DPRD Kota Depok dari Fraksi PKS, HTM. Yusufsyah Putra.
Dari data yang dihimpun oleh tim PKS, terdapat sekitar tujuh rumah yang terdampak banjir akibat hujan. Abdul Rochim, Ketua Ranting PKS Kelurahan Grogol menyapa warga, “Cuaca seperti ini sangat rawan terjadinya banjir akibat luapan air dan memang harus masuk dalam perencanaan program pembangunan Kota Depok, insya Allah kami bersama Bapak Dewan Yusufsyah Putra, turut serius mengambil langkah advokasi dan ikhtiar mengupayakan perbaikan sarana prasanara lingkungan”, ungkap Rochim di sela-sela pemberian bantuan kepada warga terdampak musibah.
Risno, Pengurus Ranting PKS Kelurahan Grogol, turut mendata jumlah warga dan menampung aspirasi dalam catatan kerja, “Alhamdulillah kami masih dapat turun membantu masyarakat, sebagai komitmen PKS sejak awal, kami juga mengimbau agar warga juga antisipasi kejadian seperti ini dan bisa berkoordinasi dengan kami di struktur kepartaian”.
PKS Ranting Kelurahan Grogol memiliki tim tanggap bencana yang khusus didedikasikan bagi pelayanan masyarakat. Banyak giat aksi sosial sudah terlaksana selama ini mulai dari bantuan oksigen, ambulans, vitamin dan obat sampai dengan advokasi kesehatan ke rumah sakit rujukan. Semua ini menjadi bukti konkret komitmen PKS untuk melayani warga Depok.
“Mari bersama-sama kita bergandengan tangan, rapatkan shaf ukhuwwah untuk Kota Depok yang lebih baik, relijius, berbudaya, maju dan sejahtera”, tutup Rochim dengan optimisme bahwa PKS akan selalu hadir bersama rakyat.