Menu

Dark Mode
Rakor Satgas PKDRT & TPPO Kelurahan Cilangkap Edukasi Gizi Seimbang Untuk Pencegahan Stunting Pada Anak Balita Di TPA Baitul Ilmi Di Desa Rawapanjang Penyakit Jamur sebagai Ancaman Kesehatan Global Tersembunyi Depok Bersatu untuk Palestina Merdeka PT Tirta Asasta Depok Dukung Pemulihan Akses Air Bersih Bagi Korban Bencana Alam Sukabumi Jembatan Penghubung Antara RW 19 dan RW 17 Pancoran Mas Diresmikan Hasil Aspirasi Aleg Moh Hafid Nasir

Metro Depok

Terkait Ahmadiyah, MUI Depok Bersurat Ke Wali Kota Depok

badge-check


					Terkait Ahmadiyah, MUI Depok Bersurat Ke Wali Kota Depok Perbesar

DepokNews — Wakil Ketua MUI Kota Depok, Dr Syamsul Yakin membeberkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan pemangku kebijakan dengan mengirim surat ke Wali Kota Depok terkait Ahmadiyah.

” Terkait Ahmadiyah masyarakat perlu mengedepankan dialog. Kami dari Mui sudah mengirim surat ke Wali Kota Depok untuk meminta ijin melakukan advokasi terhadap anggota Jamaah Ahmadiyah,”katanya usai acara diskusi harmonisasi tokoh agama dan masyarakat di Aula Kantor Camat Sawangan.

Menurutnya advokasi terhadap jamaah Ahmadiyah tersebut dilakukan untuk memberikan pemahaman terkait dengan islam pada umumnya yang sesuai dengan Quran dan hadits.

“Jadi kami ingin menjelaskan ulang terkait Islam kepada mereka. Namun jika mereka tidak menerima apa yang kami jelaskan berarti mereka bukan lslam yang berdasarkan Qur’an dan Hadist,”ungkapnya

Dijelaskan Syamsul selama ini pihaknya sudah melakukan berbagai upaya dialog dengan warga Ahmadiyah baik secara pribadi dan kelembagaan.

” Kita sudah melakukan upaya kepada jamaah Ahmadiyah. Jadi kita memang perlu dialog,”katanya.

Terkait dengan maraknya kasus pelecehan yang dilakukan oknum, Syamsul meminta agar semua pihak agar mengepakkan akhlak islami.

” mari kita sama-sama mencerminkan akhlak yang islami. Karena apa pun yang diperbuat akan menjadi cerminan masyarakat,”pungkasnya.

Facebook Comments Box

Read More

Hj. Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Penyelangaraan Pesantren di Kecamatan Cipayung

6 December 2024 - 10:05 WIB

PERBAKIN Depok Gelar Muskot ke -3, H. Imam Musanto Kembali Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 – 2028

26 November 2024 - 09:35 WIB

Gencarkan Sosialisasi Pilkada KPU Depok Gandeng PWI, Optimis Partisipasi Pemilih Capai 80 Persen

19 November 2024 - 16:57 WIB

Anggota DPRD Jabar Hj. Iin Nur Fatinah Hadiri Undangan Maulid Nabi Yayasan Marzuki Hasanah

3 November 2024 - 10:52 WIB

Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 2 Tahun 2022 Desa Wisata di Harjamukti

29 October 2024 - 10:41 WIB

Trending on Metro Depok