DepokNews – Warga kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung menggelar kegiatan bersih-bersih di pinggir Setu Citayam tepatnya di lingkungan RW10.
Ketua RT 10 Ibrahim Yasin mengatakan kegiatan ini dalam rangka Pelaksanaan K3 tingkat RW se-Kelurahan Bojong Pondok Terong tujuannya agar lingkungan tetap selalu bersih.
“Dalam kehidupan kita supaya tidak ada penyakit atau sampah bertebaran dimana-mana di lingkungan kita. Makanya kita lakukan bersih-bersih.” ujarnya.
Dijelaskan Ibrahim saat ini terjadi musim hujan yang tentunya selokan basah oleh air hujan. Keadaan seperti itu kata dia sangat memungkinkan menjadi sarang nyamuk.
“Nah dengan adanya bersih-bersih ini masyarakat jangan sampai terkena DBD atau nyamuk malaria.” katanya.
Ia juga menambahkan bahwa harapan selaku ketua RT, RW dan Kader PKK agar warga masyarakat tetap selalu menjaga Kebersihan lingkungan.
“Mari kita jaga lingkungan kita,” pungaksnya.