Menu

Dark Mode
Pemkot Depok Kembali dapat Penghargaan untuk Upaya Penurunan Stunting, Ini Penjelasan Imam Budi Hartono Selamat Hari Guru, Meskipun Sudah Menjadi Wakil Rakyat, H.Imam Musanto Tetap Mengajar PERBAKIN Depok Gelar Muskot ke -3, H. Imam Musanto Kembali Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 – 2028 Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas Luar Biasa, Kampanye Akbar Imam Ririn di Stadion Mahakam Depok Dibanjiri Lebih Kurang 30 Ribu Masa

Metro Depok

Upaya Selesaikan Sampah di Wilayah Masing-masing, Pemkot Depok Dorong UIII Siapkan Lahan Pengelolaan Sampah Mandiri

badge-check


					Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri mendampingi Direktur Jenderal Penegakan Hukum KLHK (Dirjen Gakkum KLHK), Rasio Ridho Sani dan Rektor UIII, Komaruddin Hidayat setelah melakukan penanaman pohon di area hijau UIII, Selasa (12/09/23). (Foto : Diskominfo) Perbesar

Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri mendampingi Direktur Jenderal Penegakan Hukum KLHK (Dirjen Gakkum KLHK), Rasio Ridho Sani dan Rektor UIII, Komaruddin Hidayat setelah melakukan penanaman pohon di area hijau UIII, Selasa (12/09/23). (Foto : Diskominfo)

DepokNews – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mendorong Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) dapat menyediakan lahan pengolahan sampah di area kampus, khususnya untuk mengelola sampah lokal. Sebab, upaya serupa sudah mulai diterapkan di beberapa instansi dan lingkungan Kota Depok.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri mengatakan saat ini Pemkot Depok sedang mengupayakan pengolahan sampah per zona. Dengan begitu, sampah bisa diselesaikan di wilayah masing-masing, termasuk Kecamatan Sukmajaya.

“Kedepan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Depok akan membangun komunikasi untuk tindak lanjut dari rencana ini,” tutur dia, usai menanam pohon di lingkungan UIII, Selasa (12/09/23).

Dikatakan Supian, Pemkot Depok sedang memetakan titik-titik yang dimungkinkan untuk menjadi pengolahan sampah. Sehingga, dikemudian hari tidak ada lagi sampah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung.

“Salah satunya di kawasan UIII. Dari total luas sekitar 144 hektar ini, mungkin sebagian kecil saja kita manfaatkan sebagai tempat pengolahan sampah,” terang dia.

Ia berharap kedepan tidak ada lagi yang membuang sampah ke TPA Cipayung, tetapi, dapat mengolah sampahnya secara mandiri. Ia sangat bersyukur, jika kampus ini mempunyai Corporate Social Responsibility (CSR) untuk mengolah sampah di wilayah Kecamatan Sukmajaya.

“Jika bapak rektor mengizinkan, sudutnya banyak, mungkin tidak terlalu luas kurang lebih 500 hingga 1.000 meter persegi yang bisa kita gunakan untuk pengolahan sampah,” kata Supian.

“Kami punya harapan besar, pengolahan sampah tersebut dapat terwujud dan dikembangkan, sehingga selain mengolah sampah yang diproduksi kampus tetapi juga dapat mengelola sampah dari lingkungan sekitar kampus,” tandasya.

Sumber : depok.go.id

Facebook Comments Box

Read More

PERBAKIN Depok Gelar Muskot ke -3, H. Imam Musanto Kembali Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 – 2028

26 November 2024 - 09:35 WIB

Gencarkan Sosialisasi Pilkada KPU Depok Gandeng PWI, Optimis Partisipasi Pemilih Capai 80 Persen

19 November 2024 - 16:57 WIB

Anggota DPRD Jabar Hj. Iin Nur Fatinah Hadiri Undangan Maulid Nabi Yayasan Marzuki Hasanah

3 November 2024 - 10:52 WIB

Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 2 Tahun 2022 Desa Wisata di Harjamukti

29 October 2024 - 10:41 WIB

Anggota DPRD Jabar Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Fasilitas Pesantren di Cisalak Depok

21 October 2024 - 12:42 WIB

Trending on Metro Depok