Menu

Dark Mode
Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas Luar Biasa, Kampanye Akbar Imam Ririn di Stadion Mahakam Depok Dibanjiri Lebih Kurang 30 Ribu Masa PWI Depok Gelar Konferensi Kerja 2024, Tekad Tingkatkan Kinerja di 2025 Para Advokat Kota Depok Deklarasi Dukung Imam-Ririn untuk Pilkada Depok 2024 Survei Voxpol: Imam-Ririn Unggul dengan Elektabilitas 51,7 Persen di Pilkada Depok 2024

Ragam

Imam Budi Hartono Kampanye di Cimanggis, Fokus pada Aspirasi Pemuda dan Solusi Konkret untuk Depok

badge-check


					Imam Budi Hartono Kampanye di Cimanggis, Fokus pada Aspirasi Pemuda dan Solusi Konkret untuk Depok Perbesar

DepokNews – Meski unggul dalam survei Lingkar Aktivis UI dengan angka 58,88 persen, calon Walikota Depok nomor urut 1, Imam Budi Hartono, tetap rendah hati dan tidak mau terlena. Dalam sisa waktu kampanye, Imam yang saat ini cuti dari jabatannya sebagai Wakil Walikota, intensif menyambangi berbagai kecamatan, termasuk Kecamatan Cimanggis.

Salah satu kampanye terbarunya digelar di Komplek SKU Hankam, Jalan Teratai Kelapa Dua RW7, Kelurahan Palsi Gunung Selatan, Cimanggis. Kampanye ini dihadiri puluhan warga, dengan dominasi anak muda yang antusias menyampaikan berbagai keluhan dan aspirasi. Beberapa isu yang diutarakan mencakup kemacetan di Jalan Raya Sawangan, masalah sampah, hingga layanan kesehatan BPJS.

Menjawab kekhawatiran terkait kemacetan di Jalan Raya Sawangan, Imam Budi Hartono bersama pasangannya Ririn Farabi Arafiq menawarkan solusi berbasis transportasi publik. Imam menjelaskan bahwa ke depan, warga Depok akan dibiasakan menggunakan transportasi umum dan memperluas jalur pejalan kaki. Selain itu, Imam menyebutkan rencana menarik jalur LRT dari Harjamukti hingga ke Margonda.

“Kang Ridwan Kamil sudah berkomunikasi dengan saya. Jika nanti menjadi Gubernur Jakarta, LRT Harjamukti akan ditarik hingga Depok. Sementara itu, Pemkot Depok juga sudah menyediakan angkutan umum ber-AC dan Bus Kita, yang akan kami maksimalkan,” ujar Imam Budi Hartono.

Terkait masalah sampah, Imam Budi Hartono memaparkan langkah konkret yang akan diambil. Ia menyebutkan rencana pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) yang akan dimulai Desember mendatang. Imam dan Ririn berkomitmen untuk menuntaskan masalah sampah, mulai dari hulu hingga hilir.
“TPST adalah hilirnya, sementara hulunya dimulai dari kesadaran masyarakat. Kami juga memiliki proyek pengolahan sampah berbasis masyarakat melalui insenerator yang mampu mengolah lima ton sampah per hari,” jelas Imam.

Menurutnya, bagi RT, RW, atau lingkungan yang terlibat dalam program penanganan sampah ini akan diberikan insentif. Program ini diharapkan mampu menjadi solusi jangka panjang untuk permasalahan sampah di Depok.

Dalam bidang kesehatan, Imam memastikan bahwa warga Depok yang memiliki kendala dengan BPJS di rumah sakit manapun bisa langsung menggunakan KTP Depok berkat program Universal Health Coverage (UHC) yang telah diterapkan. “Pemkot Depok sudah mengalokasikan Rp119 miliar untuk menutupi biaya UHC tahun ini. Program ini sangat bagus dan perlu dilanjutkan,” tegas Imam Budi Hartono.

Di akhir acara, pemuda yang hadir merasa puas dengan jawaban-jawaban Imam Budi Hartono. Mereka mengapresiasi solusi yang diberikan Imam, khususnya yang berkaitan dengan aspirasi pemuda. Tak hanya itu, beberapa dari mereka langsung mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan Imam Budi Hartono-Ririn Farabi Arafiq di Pilkada Depok mendatang.

Dengan pendekatan yang menyentuh berbagai lapisan masyarakat, terutama generasi muda, Imam Budi Hartono optimis dapat membawa perubahan nyata bagi Kota Depok.

Facebook Comments Box

Read More

Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia

24 November 2024 - 05:33 WIB

Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas

23 November 2024 - 17:30 WIB

PWI Depok Gelar Konferensi Kerja 2024, Tekad Tingkatkan Kinerja di 2025

22 November 2024 - 11:32 WIB

Para Advokat Kota Depok Deklarasi Dukung Imam-Ririn untuk Pilkada Depok 2024

22 November 2024 - 11:30 WIB

Survei Voxpol: Imam-Ririn Unggul dengan Elektabilitas 51,7 Persen di Pilkada Depok 2024

22 November 2024 - 11:28 WIB

Trending on Ragam