Menu

Dark Mode
Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok 20 Alasan Warga Nyaman Tinggal di Kota Depok Santika Hotel Depok Kenalkan Menu Malaysia Kota Depok Masuk Zona Rawan Narkoba Duh! Ada 3700 Perceraian Di Depok Selama 2016, Media Sosial Menjadi Penyebab Utama

Headline

Akibat Mengejar Layang-layang, Bocah Ini Tewas Terperosok

badge-check


					Akibat Mengejar Layang-layang, Bocah Ini Tewas Terperosok Perbesar

Depoknews.id, Depok – Berangin dan cerah memang cuaca yang bagus untuk sang anak bermain layang-layang. Bermain layang-layang tak sekedar mengontrol layangan saja namun ketika sang anak melihat layang-layang putus dari benang pengaitnya, sontak saja mereka berlari mengejar layangan tersebut.

Meskipun permainan ini sederhana ternyata juga membutuhkan perhatian para orangtua jika tidak menginginkan nasib anak mereka nahas seperti bocah yang satu ini.

Seorang bocah ditemukan tewas di sebuah lubang tempat penyimpanan mesin air di suatu rumah kosong di Jalan H. Dul RT 4/5, Cipayung, Depok, Jawa Barat. Peristiwa ini sempat membuat gempar warga sekitar.

Diketahui nama bocah tersebut adalah Ahmad Fahriansyah (7), warga Bojong Bambon RT 2/6, Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung. Nyawanya tak selamat meski telah dilarikan ke klinik terdekat.

Kasubag Humas Polres Kota Depok, AKP Firdaus, mengungkapkan bahwa kejadian bermula ketika korban mengejar layangan putus yang masuk ke dalam rumah kosong tersebut.

“Korban masuk dengan cara lompat pagar. Kemudian ke arah belakang rumah dan tanpa sengaja menginjak terpal penutup lubang hingga terperosok ke bawah,” Seperti yang dikutip dari viva.co.id, Sabtu 7 Januari 2017.

Diduga panik, peristiwa itu tidak langsung dilaporkan teman-teman korban ke warga sekitar. Selang beberapa saat kemudian, salah satu dari mereka yang bernama Ali (7), barulah berteriak minta tolong.

“Teriakan itu didengar oleh saudara Hidayat dan Hendra (warga sekitar) yang langsung mengangkat korban dari lubang sedalam 2,5 meter itu. Namun nyawa korban tak tertolong,” kata Firdaus.

Orang tua korban yang mengetahui hal tersebut tampak terkejut bukan main ihwal mendengar kabar tersebut. Saat ini jasad korban sudah dibawa ke rumah duka dan pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi. Mereka menganggap ini adalah musibah dan memilih untuk segera memakamkan anak mereka di TPU yang tak jauh dari rumah duka.

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok