Depok News

Antisipasi Gerakan Masa ke DKI, Polisi Depok Disiagakan di 11 Titik Perbatasan

DepokNews — Ratusan aparat kepolisian bakal melakukan penyekatan di 11 titik kota Depok untuk mengantisipasi pergerakan massa yang berniat bertolak ke Jakarta terkait Pilkada DKI. Polisi saat ini mewaspadai pergerakan massa dari arah Bogor.

Wakapolresta Depok, Ajun Komisaris Besar Polisi Faizal Ramadhani usai memimpin apel pasukan di lapangan utama Mapolresta Depok, Selasa malam, 18 April 2017.

Terhitung mulai malam ini hingga besok, pihaknya akan melakukan penyekatan terhadap pergerakan massa yang akan ke Jakarta yang tidak ada kaitannya dengan Pilkada.

Penyekatan dilakukan di 11 titik. Di tiap titik nanti akan diisi sekitar 20 personil dari total 560 lebih personil.

“Saya harap rekan-rekan menjaga diri dan memahami apa yang jadi sasaran. Razia kendaraan hanya untuk melakukan penyekatan yang akan ke Jakarta yang tidak ada kaitannya dengan Pilkada,” katanya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan, di Bogor sudah ada beberapa kelompok yang berhasil dihalau.

Mereka bergerak dari arah Puncak dan sekitarnya. Adapun 11 titik lokasi yang jadi titik penyekatan, kata Faizal, berada di wilayah Sawangan hingga perbatasan Tol Jagorawi dan Cijago.

“Apabila ada yang lolos, maka tugas kitalah yang melakukan penyekatan. Saya harap, kepala tim agar benar-benar pandai melakukan komunikasi dan mengambil keputusan. Keamanan RI ini barometernya Jakarta,” katanya.

Ini adalah panggilan suci untuk kita melakukan pengamanan. Anggota tidak perlu ragu semua tanggung jawab pimpinan. Ini posisi siaga satu.

Exit mobile version