Menu

Dark Mode
Bantu Sesama, Optik Sejahtera Depok Bagikan Ratusan Kacamata Gratis untuk Pengemudi Ojek Online Yayasan Khadimul Ummah Madani Traktir Baju Lebaran 100 Anak Yatim Giat Takjil PKS Ranting Tapos Sukses Bagikan 300 Paket Takjil PKS Ranting Cimpaeun Gelar Berbagai Kegiatan Ramadlan di Cimpaeun Ratusan Kader Demokrat Depok Berbagi Takjil Bersama Wali Kota Supian Suri PKS Ajak Anak Yatim dan Duafa Belanja Baju Lebaran di Depok

Metro Depok

Antusias, Warga Lio Terima Pengobatan Gratis

badge-check
DepokNews — Ratusan warga meyerbu aksi pengobatan gratis dan edukasi seputar anak yang digelar Mahasiswa Teknik Metalurgi dan Material Universitas Indonesia (UI) di Kampung Lio, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Minggu (17/9/2017). Warga terlihat sangat antusias memanfaatkan kegiatan bakti sosial ini, dengan memeriksakan kesehatan mereka ke dokter dan tim medis yang disediakan.Penyelenggara menyiagakan empat dokter, 11 tenaga medis dan 127 mahasiswa yang turun langsung memberikan edukasi kesehatan anak ke warga.

Ketua RW 14, Kelurahan Depok Jaya, atau dikenal dengan nama Kampung Lio,  Toro Budiarko, menilai kegiatan ini sangat membantu warga yang sebagian besar merupakan masyarakat kelas menengah ke bawah.

Hal itu terbukti dengan sangat banyaknya warga yang datang ke posko bakti sosial itu, baik lansia maupun warga dewasa umumnya dan menyampaikan keluhan gangguan kesehatan.

“Sampai siang ini sudah lebih dari seratusan warga yang datang. Diperkirakan bisa sampai dua ratusan lagi yang akan datang sampai sore nanti,” katanya.

Toro juga mengemukakan, kebanyakan keluhan yang disamaikan warga yang datang adalah pusing-pusing, gangguan pernafasan, kondisi fisik yang cepat lelah, flu serta gangguan maag dan lainnya.

Selain mendapatkan kesempatan berkonsultasi, warga yang memeriksakan kesehatannya juga mendapatkan obat gratis.

Kepala Humas UI, Riffely, mengatakan bakti sosial mahasiswanya merupakan salah satu cara meringankan beban warga dan mengedukasi kesehatan warga.

Pihaknya akan selalu menggelar hal serupa di wilayah padat penduduk dimana kebanyakan merupakan warga kelas menengah ke bawah.

Facebook Comments Box

Read More

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Anggota DPRD Jabar Iin Nur Fatinah Hadiri Workshop Kebangsaan di Depok

19 January 2025 - 17:56 WIB

Trending on Metro Depok