Menu ✖

Dark Mode

Menu ✖

Dark Mode

Ragam

Bantu Sesama, Optik Sejahtera Depok Bagikan Ratusan Kacamata Gratis untuk Pengemudi Ojek Online

badge-check


					Bantu Sesama, Optik Sejahtera Depok Bagikan Ratusan Kacamata Gratis untuk Pengemudi Ojek Online Perbesar

DepokNews–Depok, 25 Maret 2025– Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Optik Sejahtera Depok menggelar kegiatan sosial dengan membagikan lebih kurang 300 kacamata gratis kepada pengemudi ojek online (ojol) yang membutuhkan. Acara ini berlangsung di Jl. Siliwangi No. 1, Depok, yang juga merupakan lokasi Optik Sejahtera.

Pemilik Optik Sejahtera, Mujiran, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu para pengemudi ojol yang mengalami gangguan penglihatan agar tetap nyaman dan aman dalam bekerja.

“Kami ingin memberikan manfaat langsung kepada para pengemudi ojek online yang setiap hari berjuang di jalan. Semoga dengan kacamata ini, mereka bisa lebih nyaman dan aman saat mencari nafkah,” ujar Mujiran.

Para penerima manfaat menyambut baik kegiatan ini dan merasa sangat terbantu. Salah satu pengemudi ojol mengungkapkan rasa syukurnya karena mendapatkan kacamata yang sesuai dengan kebutuhannya tanpa harus mengeluarkan biaya.

Optik Sejahtera Depok berharap kegiatan berbagi ini dapat terus berlanjut dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap sesama.

Berita Kegiatan Sosial Optik Sejahtera bisa klik : https://tinyurl.com/4zbsfna4

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:
Optik Sejahtera Depok
📍 Jl. Siliwangi No. 1, Depok
📞 WA: 089672624114

Facebook Comments Box

Read More

RIMBUR Tutup Ngabuburit dengan Berbagi Buku dan Edukasi untuk Anak-Anak Depok

30 March 2025 - 12:09 WIB

Remaja Masjid Al Munawwaroh dan LAZ Zakat Sukses Selenggarakan Pesantren Kilat

28 March 2025 - 17:28 WIB

Eka Hospital Resmi Beroperasional, Santuni Anak Yatim Hingga Wakaf Alquran

28 March 2025 - 13:10 WIB

Jimmy Masrin Tegaskan Patuhi Hukum, Pengacara : Ini Masalah Utang yang Masih

28 March 2025 - 06:12 WIB

Berpisah dengan Ramadhan

27 March 2025 - 20:26 WIB

Trending on Hikmah