Berkunjung Ke Depok Fantasi Waterpark, Serasa Di Belanda

DepokNews — Depok Fantasi Waterpark tak pernah kekurangan ide untuk memanjakan pengunjungnya. Selain sebagai wisata air dengan fasilitas yang lengkap dan memadai, Depok Fantasi Waterpark juga menyuguhkan berbagai kegiatan yang sangat menarik. Seperti kegiatan yang diadakan pada 25 – 28 Maret 2017, terdapat Bazar Tulip layaknya di negara Belanda.

Marketing Promosi, Kimi Kusumo menjelaskan, bazar tulip merupakan kegiatan dengan menghadirkan nuansa Belanda dalam berbagai atribut dan jenis kegiatan.

“Dalam kegiatan ini kita hadirkan segala macam berbau Belanda, tendanya saja ada merah, putih dan biru. Ada orang yang berbusana khas Belanda, ada foto booth dengan kostum Belanda, ada juga bazar yang diisi oleh kedutaan Belanda, dalam bazar tersebut dijual aneka sovenir dan pernak-pernik bernuansa Belanda,” jelas Kimi.

Kimi juga menjelaskan, Depok Fantasi Waterpark tahun 2017 mempunyai program dengan tema internasional, dimana setiap bulan menghadirkan nuansa dari berbagai negara secara bergiliran. Bulan Febrari Perancis, Maret Belanda, selanjutnya Italia dan negara-negara lainnya untuk selanjutnya.

“Untuk melaksanakan program dengan tema internasional ini kita bekerjasama dengan keduataan negara yang bersangkutan,” tambah Kiki.

Kimi berharap dengan berbagai kegiatan tersebut pengunjung Depok Fantasi Waterpark akan mendapatkan berbagai pengalaman bukan sekedar berenang saja.

Sementara itu, Aulia salah satu pengunjung merasa senang berkunjung ke Depok Fantasi Waterpark karena banyak fasilitas dan juga banyak kegiatan yang diadakan di tempat tersebut.

“Saya sering berkunjung ke sini, karena kolam renangnya bagus, bersih, luas dan banyak fasilitasnya. Disini juga banyak kegiatan-kegiatan, bukan hanya berenang saja,” kata Aulia.