Bidang Kepanduan DPC PKS Sawangan Depok Gelar Raker

DepokNews–Bidang Kepanduan DPC PKS Sawangan Kota Depok menggelar rapat kerja (raker). Raker ini dipimpin langsung oleh Ketua Kepanduan DPC PKS Sawangan Ade Saeful Uyun, S.Th.I . Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Ahad, 4 April 2021 di Rumah Makan Kampung Kita Pasir Putih

Turut hadir memberi arahan langsung oleh Ketua DPC Sawangan H Daud Maulana.

Pada Raker ini arahan dari Ketua DPC PKS Sawangan Kota Depok H Daud Maulana mengajak Kepanduan dan Santika untuk bersama-sama bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Depok untuk memajukan Kota Depok melayani warga yang terkena dampak musibah seperti banjir, kebakakaran dan lain sebagainya.

Dalam arahannya H. Daud Maulana, menyebutkan “Kepanduan Santika adalah garda terdepan dalam kegiatan partai yan dilakukan baik tingkat DPD, DPC maupun DPRa. Keaktifan ini yang menjadi keunggulan kita sehingga kita bisa mengajak seluruh warga untuk berpartisipasi dan berkolaborasi serta bekerja sama dengan Pemerintah Kota Depok untuk memajukan Kota Depok yang kita cintai ini”.

“Untuk itu, mari kita jadikan organisasi-organisasi kepanduan Santika sebagai wadah para kader muda PKS dalam hal melakukan kebaikan untuk menjadi pelayan umat sehingga terciptalah harmonisasi antara partai dan warga serta berkolaborasi menuju era digital untuk mengambil peran penting dalam pembangunan Kota Depok, misalnya dalam hal penanggulangan bencana alam yang selama ini terjadi Relawan Kepanduan dan Santika hadir memberikan bantuan kepada warga yabg terdampak musibah,” ajak H Daud Maulana.

Di akhir sambutan, H. Daud Maulana mengajak kader Kepanduan Santika yang hadir untuk mengeluarkan semua ide, gagasan, dan program-program terbaiknya untuk dituangkan dalam Rapat Kerja (Raker) ini yang kemudian akan kita laksanakan tentunya dengan menggandeng Pemerintah Kota Depok untuk memajukan Kota Depok ini melalui tangan para pemuda kader kepanduan dan santika Sawangan Kota Depok, In syaa Allah….