Disdagin Depok Gelar Operasi Pasar Murah di Cinere

DepokNews – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Depok menggelar Operasi Pasar Murah di Kecamatan Cinere. Sebanyak 110 paket sembako dijual kepada warga prasejahtera dengan harga Rp 52.000 per paket.

Camat Cinere, Sugianto mengatakan, setiap paket dijual seharga Rp 52.000 dari harga normal Rp 134.800 atau disubsidi sebesar 60 persen dari Pemkot Depok. Satu paket berisi minyak goreng kemasan 2 liter, beras 5 kg, dan gula pasir 1 kg.

“Alhamdulillah antusias warga sangat baik dan paket sembako yang tersedia habis terjual,” ujarnya, Jumat (22/04/22).

Dirinya menuturkan, dari total 110 paket yang disediakan, masing-masing kelurahan mendapatkan jatah sebanyak 27 orang. Untuk pemilihan warga yang berhak mendapatkan paket sembako tersebut ditentukan oleh pihak kelurahan.

“Karena data warga prasejahtera yang tahu pihak kelurahan, kami hanya membagi secara merata saja,” tuturnya.

Dirinya berharap, melalui kegiatan ini dapat membantu warga prasejahtera memenuhi kebutuhan rumah tangganya. Terutama, di bulan Ramadan.

“Kami juga berharap kalau ada kegiatan seperti ini lagi, agar jumlah paket sembakonya ditambah sehingga bisa menjangkau lebih banyak lagi masyarakat,” tutupnya. 

Sumber : depok.go.id