Menu

Dark Mode
Berbagi di Bulan Ramadan, BRI Warung Buncit Bagikan 300 Takjil BRI TB Simatupang Berbagi Jumat Berkah BKPRMI dan RMA Selenggarakan Leadership Training for IREMA Remaja Masjid Al Munawwaroh Selenggarakan Pembukaan Acara Indahnya Ramadhan Margocity Raya Ramadan Hadirkan Kemegahan Hiburan dan Pameran Fashion Selebriti Berikut Beberapa Tips Untuk Membantu Agar Tidak Merasa Lapar Saat Berpuasa

Metro Depok

Ekspansi, Komunitas TaPe uLi Lauching TaPe uLi Muda

badge-check


					Ekspansi, Komunitas TaPe uLi Lauching TaPe uLi Muda Perbesar

Depoknews – Komunitas Tangan Peduli Lingkungan (TaPe uLi) terus berkiprah mengedukasi masyarakat untuk punya rasa kepedulian terhadap lingkungan.

Salah satu program lanjutan atau ekspansi  Komunitas TaPe uLi selain kegiatan Bank Sampah adalah membentuk komunitas TaPe uLi Muda. Mengawali tahun baru 2017, Senin, 2 Januari 2017 komunitas membuat acara Kegiatan 3G even (Go Green Generation) sekaligus launching TaPe uLi MUDA yang diselenggarakan di Sekretariat TaPe uLi (Perum Permata Depok, sektor Berlian 2 Blok H4/12).

Kegiatan ini dihadiri oleh 20 siswa/i SMP & SMA di wilayah Cipayung dan sekitarnya. Diawali dengan sosialisasi tentang edukasi lingkungan dan pemilahan sampah yang disampaikan oleh Madya Harmeka L, S.Pd.I. sebagai pencetus  Komunitas TaPe uLi .

Dalam kegiatan tersebut  diajarkan pula praktek pemilahan sampah yang terdiri dari sampah organik, non organik dan residu. Seluruh peserta tampak antusias ketika diminta praktek memilah sampah dan membuat karya dari sampah.

Harapan Madya dari kegiatan ini adalah anak-anak muda nantinya sudah mulai peduli lingkungan dan bisa melakukan 3R (Reuse, Reduse, Recycle).

“Rasa kepedulian terhadap lingkungan harus kita tanamkan sejak dini kepada semua lapisan masyarakat, termasuk para remaja,” kata Madya.

Sebagai penutup acara panitia telah menyiapkan bakso party. Dina Fiddiana yang terpilih sebagai Ketua TaPe uLi MUDA mengatakan kegiatan akan berlanjut dengan mengadakan kunjungan langsung ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung dan ke Unit Pengolahan Sampah (UPS) terdekat untuk melihat proses pembuatan pupuk organic.

“Insya Allah kami akan aktif mengadakan berbagai kegiatan untuk ikut menjaga kebersihan lingkungan, pemberdayaan remaja dan sebagainya. Salah satu agenda Tape Uli Muda akan berkungjung ke TPA Cipayung,” kata Dina.

Dalam acara launching Komunitas TaPe uLi Muda ini juga didakan simbolis pemilihan duta lingkungan dan pembagian doorprice. (muj)

Facebook Comments Box

Read More

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Anggota DPRD Jabar Iin Nur Fatinah Hadiri Workshop Kebangsaan di Depok

19 January 2025 - 17:56 WIB

Trending on Metro Depok