Menu ✖

Dark Mode

Menu ✖

Dark Mode

Ragam

Festival Read Aloud Depok Gaungkan Anak Gemar Membaca

badge-check


					Festival Read Aloud Depok Gaungkan Anak Gemar Membaca Perbesar

DepokNews–Komunikasi Read Aloud Depok menggelar berbagai jenis perlombaan yang dibalut dalam acara Festival Read Aloud Depok untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4 yang dimulai dari 30 November sampai 14 Desember 2024.

Ketua Komunitas Read Aloud Depok, Retno Windardini mengatakan, pihaknya akan menggelar lomba membaca buku dengan nyaring (read aloud), mewarnai, menggambar komik dan lain-lain.

Tidak hanya anak-anak, Festival Read Aloud Depok juga akan dimeriahkan dengan para orang tua dan guru-guru yang berlomba.

“Ada 102 peserta lomba dari berbagai kategori, dengan tema yang diangkat adalah Ibuku Pahlawanku,” ujar Retno kepada berita.depok.go.id, usai acara tersebut Sabtu (30/11/24) di Aula Perpustakaan Umum Kota Depok.

Festival Read Aloud Depok juga diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh pada 25 Desember mendatang.

Retno menghaturkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Depok yang telah mendukung acaranya tersebut sejak 2020 berdiri, khususnya kepada Bunda Literasi Kota Depok, Elly Farida.

“Semangat kami adalah untuk menjadikan anak-anak Depok generasi yang suka membaca buku, cerdas sesuai 6 literasi dasar yang harus dikuasi anak,” pungkasnya

Facebook Comments Box

Read More

Raker BPH DPC PKS Sawangan dengan Para ketua Seksi DPC dan para ketua DPRa sekecamatan Sawangan. Mantapkan Program Kerja

21 April 2025 - 11:39 WIB

Anggota Dewan Fraksi PKS Habib Syarif Gasim Bangun Drainase di Jalan Lio Sawah Indah, Kelurahan Bojong Pondok Terong

20 April 2025 - 22:05 WIB

Ade Firmansyah, SH : Halal bi Halal PKS Tapos Momentum Penyemangat dan Konsolidasi Kader Menuju Kemenangan Dakwah

20 April 2025 - 20:23 WIB

IKAL Kembali Salurkan Bantuan Kacamata untuk Panti Tuna Ganda Cimanggis Sabtu, 19 April 2025

19 April 2025 - 18:29 WIB

Anggota DPRD Depok, M. Nur Hidayat, Lepas Rombongan Emak-emak Majelis Taklim Berwisata Religi

19 April 2025 - 17:34 WIB

Trending on Ragam