DepokNews – Anggota DPRD Kota Depok Fraksi PKS Hengky memberikan apresiasi kepada kepemudaan PKS Depok yang telah menyelenggarakan acara “Depok Content Creator Batch 2” yang berlangsung via zoom meeting pada Jumat malam.
“Saya memberikan apresiasi kepada kepemudaan PKS Depok, bagaimana kiprah biro minat dan bakat PKS Depok mengajak seluruh elemen generasi muda di Depok. Depok sendiri memiliki indeks pemuda yang banyak sehingga acara ini dapat menjadi bekalan supaya pemuda di kota Depok berkreasi,” ujar Hengky, Jumat (11/02/22).
Hengky berharap, ilmu yang didapat dari acara ini tidak hanya untuk mengupgrade diri sendiri saja namun juga dapat dibagikan kepada keluarga dan juga lingkungan sekitar. Pasalnya saat ini content creator memiliki peran yang tidak bisa dipandang sebelah mata.
“Terima kasih banyak kepada Bang Garda dari Evan Media yang telah berkenan untuk menjadi pemateri pada kegiatan ini, saya berharap teman-teman dapat memanfaatkan acara ini dengan semaksimal mungkin,” pungkas Hengky.