Irene F. Cyanida Raih Juara I Lomba Baca Puisi di Grand Final “Trilogi Puisi Bang Rudi”

DepokNews–Irene F Cyanida, Pengusaha Muslimah Ini Tidak Mengira Bakal Jadi Pemenang Lomba Baca Puisi “Trilogi Puisi Bang Rudi”

Lomba tersebut diselenggarakan oleh International Council of Small Business (ICSB) Kota Depok, pada hari Kamis (24/12/2020) lalu.
Acara yang berlangsung di Garasi Seni Raya, Tapos, Depok ini, Irene panggilan dari Irene F Cyanida tampil sangat menawan dan memukau.


Para para dewan sontak berdiri (standing applause) pasca Irene menyelesaikan pembacaan puisi karya dari penyair H. Rudi Murodi.
Sebagai Dosen di salah satu perguruan tinggi swasta di Kota Depok dan pernah menjadi Funding Sales Manager pada salah satu Bank Syariah terkemuka, Irene juga saat ini memiliki usaha craft dengan brand Cyanida.id, sukses menyisihkan 15 finalis lainnya, yang juga tampil tak kalah menawannya.


Irene, saat ini juga aktif sebagai salah seorang pengurus Bidang Humas dan Media Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) PD Depok, yang juga satu dari empat wakil IPEMI PD Depok di Grand Final lomba ini.
Seusai acara, Irene mengungkapkan kepada Depoknews, bahwa dia tidak mengira bakal jadi pemenang.


“Sungguh surprise dan saya tak menyangka bisa menjadi Juara Pertama pada Lomba ini. Masalahnya, yang lain juga semua tampil dengan sangat baik,” ujar ibu 3 (tiga) anak ini, dengan mata berkaca-kaca, karena terharu.


Dia menambahkan, tips dan trick untuk mengikuti lomba baca puisi adalah jangan hanya mengharapkan untuk menang. Tapi fokus terhadap bagaimana caranya agar kita bisa berusaha maksimal dan bisa tampil dengan baik.
Yang menarik, dari 4 (empat) wakil dari IPEMI PD Depok, selain Irene, juga tampil sebagai finalis, yakni Marini Susanti, Utami Imanillah dan Neng Sri Hanifah.
Hasil lengkap Lomba Baca Puisi sebagai berikut: Irene F Cyanida sebagai Juara I, Dhulkifli Sulaeman sebagai Juara II dan Lia Azzahra sebagai Juara III.


Dalam kegiatan tersebut tampak juga hadir H. Acep Al Azhari, H. Rudi Murodi, Wahyudi Setiawan Ketua ICSB Kota Depok, Tanti Guntari dari ISBC, Perwakilan dari IWAPI, AIKD, IPEMI PD Depok, dan perwakilan UMKM Se Kota Depok.
(Suryadi)