DepokNews- Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan Kota Depok, Yuni Indriani optimis akan kemenangan calon Gubernur Jawa Barat TB Hasanudin-Anton Charliyan (Hasanah). Begitupun dengan kader dan relawan hasanah, yang tidak kenal lelah menyosialisasikan pasangan ini.
“Kader dan relawan ini akan menyampaikan kepada siapa saja yang ditemui tentang pasangan Hasanah,” jelas Yuni, Kamis (18/1/2018).
Mulai dari tukang jualan, ojek buruh atau siapa pun kader PDI Perjuangan akan menyampaikan tentang Hasanah. Pihaknya merangkul kader untuk menyosialisasikan pasangan Hasanah, karena mereka juga bagian dari anak bangsa.
“Kader adalah pejuang kami dilapangan, mereka turun langsung dan menginformasikan apa yang harus diketahui,” tandas Yuni.(mia)
Facebook Comments Box