Menu

Dark Mode
PELAKSANAAN KEGIATAN PENGABDIAN MASYARAKAT DALAM RANGKA PENINGKATAN PENGELOLAAN UMKM MELALUI “PELATIHAN / WORKSHOP PENGHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI dan PENYULUHAN KESEHATAN PELAKU UMKM” PELAKSANAAN KEGIATAN PENDAMPINGAN DALAM PEMBUATAN WEBSITE PENJUALAN PRODUK UMKM Di DANISTY OLSHOP DAN PEMBAYARAN MENGGUNAKAN MIDTRANS GUNA PENINGKATAN PRODUK DALAM PEMASARAN, PENJUALAN DAN PROSES PEMBAYARAN Melatih Fokus Anak TK Al Kholidin dengan Metode Sensor Motorik Penguatan Kemampuan Literasi Anak Melalui Fun Activities oleh Siswa SMAM 4 Depok Nazhir Wakaf Warrior Luncurkan Celestialpreneur Endowment Fund untuk Mendukung UMKM Indonesia Beli Sekarang atau nanti? Cara Cerdas Ambil Keputusan

Headline

Keren!! Tiga Guru SIT Nurul Fikri Depok Jadi 10 Peserta Terbaik Pada Kegiatan Apresiasi Guru PAUD Tingkat Nasional

badge-check


					Keren!! Tiga Guru SIT Nurul Fikri Depok Jadi 10 Peserta Terbaik Pada Kegiatan Apresiasi Guru PAUD Tingkat Nasional Perbesar

Oleh: Fiiki Ridho Rabbina

DepokNews- Sebanyak tiga guru dari Sekolah Islam Terpadu (SIT) Nurul Fikri Depok berhasil menjadi 10 peserta terbaik pada kegiatan Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan PAUD Nasional. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional 2020.

Ketiga guru berprestasi tersebut ialah Ibu Rusliah (Kepala Children Care Education Centre Nurul Fikri), Ibu Armeta Niasari (Guru TKIT Nurul Fikri), serta Ibu Hawilah (Guru CCEC Nurul Fikri). Mereka berhasil terpilih sebagai 10 peserta terbaik dari 937 peserta di seluruh Indonesia.

“Pada kegiatan itu kami para guru harus menampilkan inovasi dalam mengelola pembelajaran di masa pandemi dalam bentuk video. Dengan tema Bangkitkan Semangat, Wujudkan Merdeka Belajar,” tutur Rusliah pada Senin (23/11/20).

Rusliah mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi Kemedikbud terhadap tenaga pendidik anak usia dini yang paling terdampak dimasa pandemi Covid-19. Pasalnya, anak usia dini sulit belajar tanpa adanya sentuhan ataupun interaksi langsung dengan guru.

“Awalnya saya membuat video ini karena ada inovasi yang saya lakukan disekolah, makanya saya ikut lomba ini. Tujuannya untuk memberitahukan kepada sekolah-sekolah lain yang merasa kebingungan menghadapi pembelajaran online, mungkin saya bisa memberikan inspirasi,” ujarnya.

Dirinya bersyukur, karena video pembelajaran yang telah dibuat ternyata tidak hanya menjadi inspirasi untuk sekolah-sekolah lain, namun juga diberikan apresiasi oleh Kemendikbud.

“Guru-guru PAUD tertantang sekali di masa pandemi ini. Kalo kita menyerah, maka tergilaslah kita, karena sudah banyak sekolah-sekolah PAUD yang gulung tikar. Tetaplah membuat inovasi-inovasi dalam memberikan pelajaran untuk anak-anak usia dini, jangan menyerah kepada keadaan,” pesannya.

Facebook Comments Box

Read More

PERBAKIN Depok Gelar Muskot ke -3, H. Imam Musanto Kembali Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 – 2028

26 November 2024 - 09:35 WIB

Luar Biasa, Kampanye Akbar Imam Ririn di Stadion Mahakam Depok Dibanjiri Lebih Kurang 30 Ribu Masa

23 November 2024 - 16:11 WIB

Gencarkan Sosialisasi Pilkada KPU Depok Gandeng PWI, Optimis Partisipasi Pemilih Capai 80 Persen

19 November 2024 - 16:57 WIB

Hari Pencoblosan Semakin Dekat, Elektabilitas Imam-Ririn Unggul di Pilkada Depok 2024

16 November 2024 - 17:15 WIB

Kerja Nyata Imam Budi Hartono : Depok Segera Miliki TPST, Solusi Efektif Atasi Masalah Sampah

2 November 2024 - 19:46 WIB

Trending on Headline