Kota Depok Berhasil Raih KORPRI Award 2021 Kategori Kepengurusan

Ketua KORPRI Kota Depok, Supian Suri (kedua dari kanan) saat menerima penghargaan anugerah KORPRI Award dalam kategori kepengurusan secara Nasional oleh Dewan Pengurus Nasional KORPRI, di Auditorium Gedung Manggala Wannabakti, Senayan, Jakarta, Senin (29/11/21). (Foto: istimewa)

DepokNews – Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kota Depok berhasil meraih anugerah Korpri Award Tahun 2021 kategori kepengurusan. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Ketua KORPRI Kota Depok Supian Suri saat peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 KORPRI di Jakarta.  

Wali Kota Depok Mohammad Idris pun mengapresiasi atas prestasi yang membanggakan dari pengurus KORPRI Kota Depok. Dikatakannya, capaian yang berhasil ditorehkan tidak terlepas dari kerja keras yang selama ini dilakukan para pengurusnya.

“Selamat kepada KORPRI Kota Depok yang saat ini sedang menerima penghargaan dari KORPRI pusat kerena karya-karyanya yang inovatif. Terima kasih kepada pengurus dan juga kepada KORPRI yang tidak bosan-bosannya untuk terus inovasi dan berkreasi,” ujar Mohammad Idris, usai menjadi pembina apel pagi di lapangan upacara Balai Kota, Senin (29/11/21).

Dikatakannya, Depok menjadi kota pertama di Indonesia yang mendapat perhargaan tersebut. Penghargaan ini diberikan kepada KORPRI Kota Depok karena dinilai sudah menghasilkan berbagai inovasi.

“Untuk tingkat kota hanya Depok satu-satunya yang mendapatkan penghargaan, yang dua itu kabupaten dan selebihnya kementerian ada tiga,” tandasnya. 

Sumber : depok.go.id