DepokNews – Dalam rangka operasi Zebra Jaya 2021, anggota Satlantas Polsek Cimanggis membagikan ratusan brosur dan stiker tertib lalu lintas di persimpangan lampu merah Gas Alam, Kelurahan Cisalak, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Senin (22/11/2021)siang.
Kanit Lantas Polsek Cimanggis Iptu Nanang mengatakan sebagai langkah prepentif sekaligus mensosialisasikan keselamatan berkendara anggota menyebar ratusan brosur kepada pengguna kendaraan.
“Baik roda dua maupun roda empat yang melintas kita bagikan brosur sama stiker tertib berlalulintas. Kegiatan ini dalam rangka operasi Zebra Jaya 2021,” katanya.
Ia menambahkan masa pandemi anggota akan melakukan sosialisasi penerapan patuh protokol kesehatan melalu kegiatan bagi-bagi masker.
“Ada sebanyak 1.000 masker kain yang akan kita bagikan langsung sekaligus mensosialisasikan protokol kesehatan di masa pandemi antisipasi penularan Covid-19, ” tutupnya.
“Kita meminta kepada pengendara umum untuk mematuhi peraturan lalu lintas di jalan dalam mengurangi kecelakaan di jalan. “