Peduli Rumah Ibadah Hamzah Beri Bantuan Pembangunan Masjid

Anggota Fraksi Gerindra, Hamzah (Istimewa)
DepokNews- Anggota Fraksi Gerindra DPRD Kota Depok, Hamzah memberi bantuan untuk pembangunan Masjid Assa’diyah, di RW01 Kelurahan Cilangkap, Tapos. Bantuan yang diberikan Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kota Depok ini berupa 100 sak semen.
“Pihak DKM serta Pak RW mengajukan proposal. Alhamdulillah, saya bisa bantu sedikit-sedikit. Ini sebagai bentuk kepedulian terhadap rumah ibadah,” terang Hamzah.

Bantuan yang diberikan bersifat stimulus, sehingga diharapkan adanya partisipasi dari masyarakat dan donatur lainnya untuk sama-sama menyisihkan rejekinya guna membantu pembangunan masjid tersebut.

Untuk itu, ia berharap dengan bantuan yang diberikan dapat mempercepat proses perampungan pembangunan masjid tersebut dan dapat dipergunakan sesuai dengan peran dan fungsi masjid.

“Semoga makin nyaman dan makin banyak jamaahnya,” ujarnya.

Politikus Gerindra Kota Depok ini berujar, masjid memiliki peran dan fungsi yang baik. Saat zaman Rasulullah SAW, fungsi dan peran masjid sangat sentral. Sebab, masjid pada masa tersebut bukan hanya sekedar tempat penyaluran emosi religius semata, namun menjadi pusat aktifitas umat.

“Pada zaman Rasullullah SAW, masjid adalah pusat pengembangan masyarakat dimana setiap hari masyarakat berjumpa dan mendengar arahan-arahan dari Rasul tentang berbagai hal. Prinsip-prinsip keberagaman, tentang sistem masyarakat baru, juga ayat-ayat Alquran yang baru turun,” tutup Hamzah.(mia)