PT. Intrabest Trans Royalindo Yang Beralamat Di Depok Akan Kucurkan CSR Rp 5 Miliar

DepokNews — PT Intrabest Trans Royalindo yang beralamat di Jl. KH. M.Yusuf Sukmajaya Depok berencana akan mengucurkan dana Coorporate Social Responbility senilai lima miliar rupiah kepada para pelaku usaha dan bidang lainnya.

Owner PT Intrabest Trans Royalindo Pablo Banua saat ditemui wartawan pada Rabu (22/3) mengatakan dalam upaya membantu para pelaku usaha kecil dan menegah perusahaanny akan mengucurkan dana CSR sekitar Rp 5 miliar.

“Di tahun 2017 ini perusahaan kami akan mengucurkan dana CSR senilai Rp 5 miliar rupiah yang diberikan kepada para pelaku usaha di Indonesia termasuk di Kota Depok”katanya.

Dia mengatakan dalam menyalurkan CSR ini perusahannya sudah mempersiapkan manajemennya untuk mendata mana saja pelaku usaha kecil dan menengah yang akan mendapatkan CSRĀ  tersebut.

“Agar penyaluran bantuan CSR tepat sasaran pihak kami sudah menyediakan chief manajemen untuk mendata para pelaku usaha itu yang nantinya akan mendapatkan bantuan tersebut”katanya.

Nantinya satu pelaku usaha itu akan mendapatkan nilai nominal yang nilainya masih bervariasi sehingga bisa digunakan modal mereka berusaha atau berwiraswasta.

Banua Pablo menambahkan perusahannya tidak hanya memberikan bantuan kepada para pelaku usaha kecil dan menengah akan tetapi juga akan memberikan bantuan kepada para pelaku pedagang asongan.

Pihaknya juga akan mewancanakan bantuan CSR di bidang pendidikan dengan tujuan memperbaiki ruang kelas dan bangunan sekolah yang mengalami kerusakan.