Menu

Dark Mode
Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas Luar Biasa, Kampanye Akbar Imam Ririn di Stadion Mahakam Depok Dibanjiri Lebih Kurang 30 Ribu Masa PWI Depok Gelar Konferensi Kerja 2024, Tekad Tingkatkan Kinerja di 2025 Para Advokat Kota Depok Deklarasi Dukung Imam-Ririn untuk Pilkada Depok 2024 Survei Voxpol: Imam-Ririn Unggul dengan Elektabilitas 51,7 Persen di Pilkada Depok 2024

Ragam

Semarakan Ramadhan, PKK Kecamatan Tapos Lakukan Tadarus Keliling

badge-check


					Semarakan Ramadhan, PKK Kecamatan Tapos Lakukan Tadarus Keliling Perbesar

Depoknews– Tapos, TP (Tim Penggerak) PKK Kecamatan Tapos Kota Depok menggelar Tarling atau Tadarus Keliling di seluruh kelurahan yang ada di Kecamatan Tapos. Tarling berlangsung dari tanggal 13 Maret 2024 sampai 23 Maret 2024. Tarling pertama diawali di kelurahan Leuwinanggung pada Rabu (13/3/2024).

Tarling (Tadarus Keliling) adalah program rutin TP PKK Kecamatan Tapos Pokja-1 bekerjasama dengan Sahabat Qur’an (Saqu) Tapos, yaitu pembinaan Al Quran. Yang dilaksanakan di setiap bulan suci Ramadhan.

Asri Peni Lestari selaku Ketua Pokja-1 PKK Kecamatan Tapos mengatakan, urutan tempat yang mendapat giliran Tarling pertama adalah Kelurahan Leuwinanggung dan berakhir di Kantor Kecamatan Tapos.

“Tarling dimulai dari Kelurahan Leuwinanggung, Tapos, Sukatani, Jatijajar, Sukamaju Baru, Cilangkap dan Cimpaeun. Kemudian berakhir di Kantor Kecamatan Tapos. Hari ini pembukaan di Kelurahan Leuwinanggung, ” ujar Asri pada awak media (13/3/2024)

Tarling di Kelurahan Leuwinanggung berlangsung khidmat. Peserta yang hadir tampak antusias mengikuti kegiatan.

Pada acara tersebut hadir Lurah Leuwinanggung Hj. Titin Sumarsih SE., Ketua Pokja-1 TP PKK Kecamatan Asri Peni Lestari, Pengurus TP PKK Kecamatan Tapos Pokja-2 Suyatun, Ketua TP PKK Kelurahan Leuwinanggung , pengurus PKK Kelurahan Leuwinanggung , kelompok PKK RW, dan perwakilan majelis taklim. Jumlah peserta yang hadir adalah 30 orang.

Pada Tarling Ramadhan 1445 Hijriah ini PKK Kecamatan Tapos mengambil tema Kekuatan Doa Sebagai Upaya Peningkatan Ketahanan Keluarga.

“Tema Tadarus Keliling PKK Kecamatan Tapos tahun ini adalah kekuatan doa sebagai upaya peningkatan ketahanan keluarga. Mengambil intisari Qur’an Surat At Tahrim ayat 6 dengan tujuan peserta memahami dan mengamalkannya,” kata Asri Peni Lestari.

Kegiatan diisi pula dengan tausyiah dari tokoh agama sekaligus Pengurus PKK Kecamatan Tapos Ustadzah Ratna Munayya yang menyampaikan pentingnya
ketahanan keluarga merupakan inti dari perbaikan pondasi ummat. Sehingga ikatan harmonisasi keluarga harus kokoh dengan pemahaman agama yang baik.

Pada kesempatan tersebut Lurah Leuwinanggung Titin Sumarsih memberikan apresiasi kegiatan tadarus keliling di Kelurahan Leuwinanggung.

“Saya berterima kasih kepada ketua TP PKK Kecamatan dan pengurus Pokja 1 Kecamatan Tapos ibu Asri dan kawan-kawan beserta Sahabat Quran. Momen seperti ini luar biasa diadakan di bulan suci Ramadhan,” ujar Titin Sumarsih.

Ia melanjutkan, selain mempererat silaturahim ibu-ibu pengurus PKK Kelurahan dan ibu-ibu pengurus RT RW dan majlis Taklim juga menambah minat baca Alquran dengan baik dan benar.

“Ini baik buat diri sendiri maupun keluarga kita. Semoga ke depannya tidak hanya di bulan Ramadhan saja tapi juga di bulan-bulan lainnya.” tandas Titin. (shl)

Facebook Comments Box

Read More

Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia

24 November 2024 - 05:33 WIB

Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas

23 November 2024 - 17:30 WIB

PWI Depok Gelar Konferensi Kerja 2024, Tekad Tingkatkan Kinerja di 2025

22 November 2024 - 11:32 WIB

Para Advokat Kota Depok Deklarasi Dukung Imam-Ririn untuk Pilkada Depok 2024

22 November 2024 - 11:30 WIB

Survei Voxpol: Imam-Ririn Unggul dengan Elektabilitas 51,7 Persen di Pilkada Depok 2024

22 November 2024 - 11:28 WIB

Trending on Ragam