Simulasi Pengamanan Pemilu, Ka. Tim Jaguar Depok Banjir Foto Bareng

DepokNews- Di tengah anggota Polresta Depok beraksi mengamankan pendemo, dalam giat Simulasi Pengamanan Pemilu 2019, di depan Kantor KPU Depok Jalan Kartini Raya Kecamatan Pancoranmas. Warga malah sibuk swa foto dengan Ka Tim Jaguar Polresta Depok, Winam Agus.
Tidak hanya para wanita, laki-laki pun ikut serta foto barenga. Tak ketinggalan staff di Kantor Kelurahan Depok Jaya mengabadikan momen kebersamaan dengan Winam Agus
Salah satu warga sekitar, yang antri selfi dengan ikon Tim Jaguar, Meilinana Zakaria mengaku penggemar acara 86, di salah satu station televisi. Dari sanalah ibu rumah tangga ini tahu tentang Winam Agus.
“Suka nonton 86, lihat orangnya keren, tinggi, pakai seragam, kacamata ditaro diatas topi. Kebetulan sekarang ketemu, yaudah minta foto,” terang warga Gang Bakti, Kecamatan Pancoranmas ini, Kamis (11/10/2018).
Sementara itu, Ka. Tim Jaguar Polresta Depok Winam Agus mengaku sudah biasa jika ada yang meminta foto. Permintaan itu pun dilayani dengan suka cita, karena tugas dari kepolisian adalah melayani masyarakat.
“Mau lagi capek, lelah, senang, sedih, ada yang minta foto harus tersenyum. Artinya menghormati mereka, dan memberikan pelayanan terbaik. Itu tugas kami,” jelas Win, saat kegiatan Operasi Simulasi “Mantab Brata Jaya 2018” Pengamanan Pemilu 2019, di Jalan Kartini Raya, Kamis Pagi (11/10/2018).
Win, sapaannya, melanjutkan, memang tak dipungkiri Tim Jaguar terkenal lewat acara 86. Itu adalah bagian dari informasi bahwa Tim Jaguar siap mengamankan Kota Depok di setiap wilayah.
“Apapun tugas yang harus kami lakukan, kami siap. Karena tujuan kami memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat Depok,” tutup Pak Win.(mia)