DepokNews— Siapa yang tidak berbahagia jika segala cita-cita dan impian diraih dengan baik. Hal itulah yang dialami oleh Notaris Muda Suvinah beserta keluarga besarnya.
Pada momen tersebut Suvinah mampu mempertahankan Desertasi dengan judul “Perlindungan hukum bagi pemegang saham minoritas terkait pengambilan keputusan melalui suara terbanyak dalam rapat umum pemegang saham” dihadapan para guru besar.
Aurah kebahagiaan tersebut nampak terlihat disaat Suvinah mendengarkan penyampaian kelulusan oleh penguji dengan predikat Cumlaude atau berhasil menyandang Doktor Ilmu hukum di Universitas Jayabaya.
Notaris muda yang berkantor di daerah depok ini mengaku terharu dan bahagia. Dirinya menuturkan semua ini diraih atas kerja kerasnya dan doa keluarga lebih lagi orang tua dan suaminya.
“Saya ucapkan terimakasih kepada orang tua saya, kepada sahabat dan juga para guru besar dan dosen di Universitas Jayabaya yang telah membimbing saya dengan baik, lebih lagi suami saya. Gelar ini saya persembahkan kepada orang tua saya, suami dan seluruh keluarga besar,”ujarnya. Selasa (21/12/2021).
Selain itu ia menyadari bahwa sebagai notaris memiliki kesibukan yang sangat padat. Namun dirinya berusaha membagi waktu untuk merampungkan materi disertasi yang sudah di susun dan persiapkan sejak mengajukan prosposal tahun lalu.
” Alllhamdulilah saya terus berusaha membagi waktu. Memang awalnya agak susah. Tapi karena tekad dan dorongan dari suami tercinta akhirnya bisa selesai dengan baik,”pungkasnya.