Menu

Dark Mode
CIBER Goes to Garut: Petualangan Inspiratif UMKM Cilodong Menuju Puncak Kesuksesan Lima Santri Ma’had Al-Qur’an Fityanul Ulum Cinere Akan dikirim Safari Dakwah ke Batam DPRa PKS Sawangan Lama, Sawangan Baru, Pasir Putih dan Bedahan Gelar Musyawarah Ranting Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong Rapat Paripurna Menetapkan Supian Suri – Chandra Rahmansyah Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok PT Tirta Asasta Melaksanakan Program Sosialisasi Pengembangan dan Optimalisasi Jaringan di Wilayah Kecamatan Bojongsari

Politik

TB Hasanuddin Akan Tegas Soal SARA di Pilgub Jabar

badge-check


					Kang Hasan saat berkunjung ke Depok (Foto: Mia Nala Dini-DepokNews)
Perbesar

Kang Hasan saat berkunjung ke Depok (Foto: Mia Nala Dini-DepokNews)

DepokNews- Bakal calon gubernur Jawa Barat, Mayor Jenderal TNI (purnawirawan) Tubagus Hasanuddin, akan bertindak tegas para pelaku yang mengkaitkan Pilgub Jabar dengan isu suku, agama, ras, dan antargolongan. Kang Hasan sapaannya, meminta kepada para pendukungnya untuk tidal terpancing.
“Saya ini mantan prajurit, saya tahu persis bahwa dengan isu-isu SARA akan menimbulkan disintegrasi bangsa. Saya juga yang membuat Undang-Undang ITE, ini harus dilaksanakan dengan baik,” bebernya ketika kunjungan di salah satu posko pemenangan di Depok beberaoa waktu lalu.

Kang Hasan pun mengimbau para pendukung, kader, dan relawan untuk tidak terpancing memainkan isu SARA.

“Ini negara NKRI, jadi siapa pun yang memainkan isu SARA undang-undangnya ada. Kita akan bawa ke ranah hukum. Saya juga punya tim cyber,” ujarnya.
Pasangan Anton Charliyan di Oilgub Jabar ini mengatakan, masyarakat Jabar sudah semakim cerdas. Tidak mau lagi apapun dikaitkan SARA, karena dapat memecah persatuan dan kesatuan NKRI.
“Saya minta masyarakat juga berpikir kritis menanggapinya. Jangan ada isu-isu atau berita hoax yanh kemudian berkembang, namun tidak dapat dipastikan kebenarannya. Mari jadikan Pilgub Jabar aman, nyaman dan kondusif,” tutupnya.
Diketahui, dalam ajang Pilgub Jabar 2018, PDIP mengusung pasangan Tubagus Hasanuddin dan Inspektur Jenderal Polisi (purnawirawan) Anton Charliyan sebagai wakilnya. Pasangan itu disebut dengan akronim Hasanah.(mia)

Facebook Comments Box

Read More

Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq Kembali Unggul dalam Survei Lingkar Aktivis UI

28 October 2024 - 17:38 WIB

Di PWI Kota Depok Imam – Ririn Paparkan Empat Program Unggulan Dalam Melanjutkan Pembangunan Demi Kesejahteraan Masyarakat

2 October 2024 - 06:58 WIB

Di PWI Kota Depok Imam-Ririn Paparkan Visi – Misi Dalam Melanjutkan Pembangunan & Mensejahterakan Masyarakat

2 October 2024 - 06:35 WIB

PKS Kemirimuka dan Pondokcina Siap Totalitas Menangkan Imam-Ririn

29 September 2024 - 21:43 WIB

Warga RW 11 Tugu Depok Sambut Antusias Bang Imam

28 September 2024 - 14:51 WIB

Trending on Politik