Tingkat Partisipasi Pemilih di Depok Meningkat

DepokNews- Tingkat partisipasi dalam Pilgub Jawa Barat di Kota Depok, mengalami peningkatan sekitar 19,5 persen. Dari data jumlah daftar pemilih tetap (DPT) yang mencapai 1.155.477 jiwa di Depok, yang menggunakan hak pilihnya mencapai 823.218 suara.
Ketua KPU Kota Depok, Titik Nurhayati mengatakan, peningkatan ini tentu membanggakan. Karena warga Depok yang menggunakan hak pilihnya naik menjadi 71,0 persen dibandingkan lima tahun lalu.
“Kenaikkan ini tentu membanggakan, artinya tingkat kesadaran warga mengalami peningkatan,” tukas Titik.

Dari data sementara yang ada tingkat partisipasi masyarakat Kota Depok yang menggunakan hak pilihnya dalam Pilgub Jabar tahun 2018 di tingkat kecamatan antara lain di Kec. Tapos: 76,2 persen, Kec. Beji 74,4 persen, Kec. Cipayung 72,7 persen, Kec. Pancoran Mas 70,1 persen, Kec. Sawangan 72,3 persen, Kec. Bojongsari 59,8 persen, Kec. Sukmajaya 69,8 persen, Kec. Limo 69,8 persen, Kec. Cimanggis 69,2 persen, Kec. Cilodong 68,1 persen dan Kec. Cinere 65,0 persen.(mia)