DepokNews- Siswa TK Islam Mutiara Azra yang berada di Vila Mutiara Cinere, Grogol, Limo, gelar perpisahan sekolah, yang dirangkai dengan pentas seni, di Jungle Land, Bogor, Kamis (10/5/2018).
Kepala TK Islam Mutiara Azra, Nurhayati mengatakan siswa menampilkan bakat mereka melalui ajang perpisahan. Siswa kelas TK B menari dan bernyanyi lagu-lagu yang diajarkan di sekolah, di depan orangtua.
“Jadi selain perpisaham dengan guru, siswa juga menunjukkan bakat mereka dalam dunia seni,” jelas Yanti, sapaannya.
Kegiatan perpisahan memang di majukan dikarenakan akan memasuki Bulan Ramadan.
“Sengaja dimajukan karena momen puasa dan lebaran,” tuturnya.
Sementara itu, salah satu orangtua siswa, Indah Ika mengatakan momen perpisahan adalah ajang melihat perkembangan siswa. Selain itu juga dijadikan wadah mempererat tali silaturahmi antar orangtua.
“Semoga setelah lulus dan masuk SD, semua siswa dan juga orangtuanya akan tambah kompak dengan yang lain,” tandasnya.(mia)
Facebook Comments Box