Menu

Dark Mode
IKAL Peduli: Kegiatan Ramadhan Berkah untuk Panti Tuna Ganda Cimanggis Semarakkan Ramadhan, Remaja Masjd Al Munawwaroh Selenggarakan Lomba Mewarnai Anak-Anak IKADI Depok Bagikan 100 Kacamata Gratis di Masjid Baitul Ma’mur Yayasan Khadimul Ummah Madani Bagikan 200 Kacamata Gratis untuk Masyarakat BRI Lebak Bulus Berbagi Jumat Berkah dengan Anak Yatim dan Duafa Komunitas Rimbun Semarakkan Bulan Ramadhan dengan Tema “Mewarnai Ramadhan dengan

Metro Depok

Wujudkan Kesatuan Bangsa, Idris Sebut Tokoh Agama Juga Punya Peran

badge-check


					Wujudkan Kesatuan Bangsa, Idris Sebut Tokoh Agama Juga Punya Peran Perbesar

DepokNews — Walikota Depok Mohammad Idris yakin peran tokoh agama dapat mewujudkan harmoni kesatuan bangsa.

Hal tersebut terungkap saat membuka dialog publik di Ruang Dwidjosewojo Hotel Bumi Wiyata. Dialog tersebut mengusung tema ‘Peran Tokoh Agama dalam Kesatuan Bangsa’, Kamis (09/11/15). Dialog dimotori oleh Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Depok.

Kepala Kantor Kesbangpol Kota Depok Dadang Wihana menginformasikan, dialog diikuti oleh sekitar 150 peserta. Dialog diisi oleh empat narasumber yang berasal dari Kemenko Polhukam RI, Polres Kota Depok, Kodim 0508, dan FKUB Kota Depok.

Dadang menginformasikan tujuan kegiatan untuk menambah wawasan dan pengetahuan. Dalam dialog nanti kita bisa saling berdiskusi dan bersinergi baik tentang peran para tokoh agama, potensi konflik juga ancaman yang dapat memecah belah kesatuan bangsa, ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Pemimpin Kota Depok mengatakan bahwa di Depok sudah harmoni, walau gejolak terkadang ada. Namun, semua itu bisa diredam karena Depok memiliki beberapa lembaga seperti FKUB, FPK, dan lain sebagainya.

“Tokoh agama juga berperan dalam mewujudkan harmoni kesatuan bangsa. Karenanya, para tokoh agama bisa memberikan penajaman pemahaman dan mempraktekan nilai-nilai agama dalam kehidupan bermasyarakat. Selain pemahaman, tokoh agama juga berperan dalam menenangkan, menggugah, dan menenagkan hati,” tutur Alumni Gontor ini.

 

Facebook Comments Box

Read More

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Anggota DPRD Jabar Iin Nur Fatinah Hadiri Workshop Kebangsaan di Depok

19 January 2025 - 17:56 WIB

Trending on Metro Depok