Menu

Dark Mode
Pemkot Depok Kembali dapat Penghargaan untuk Upaya Penurunan Stunting, Ini Penjelasan Imam Budi Hartono Selamat Hari Guru, Meskipun Sudah Menjadi Wakil Rakyat, H.Imam Musanto Tetap Mengajar PERBAKIN Depok Gelar Muskot ke -3, H. Imam Musanto Kembali Terpilih Sebagai Ketua Periode 2024 – 2028 Kegiatan Scoring Panahan untuk Pemula oleh ASA Archery Indonesia Ketua Fraksi PKS DPRD Depok Hafid Nasir: Janji Politik Imam Ririn Adalah Terbangunnya Depok Eco Park di Pancoran Mas Luar Biasa, Kampanye Akbar Imam Ririn di Stadion Mahakam Depok Dibanjiri Lebih Kurang 30 Ribu Masa

Pendidikan

Doktor Muda Lulusan Gunadarma Ini Ingin Segera Raih Gelar Profesor

badge-check


					Jpeg Perbesar

Jpeg

DepokNews –Pretasi, semangat dan cita -cita Edi Surya Negara, mahasiswa Universitas Gunadarma sangat membanggakan.

Pria yang masih lajang ini dalam usia 28 tahun sudah berhasil menyandang gelar doktor teknologi informasi setelah dinyatakan lulus dengan predikat sangat memuaskan dalam sidang terbuka promosi doktor di kampus J6 Universitas Gunadarma Bekasi, Kamis (26/10/2017)

Pemotongan tumpeng peresmian gedung baru

Edi Surya Negara mengucapkan rasa syukur atas prestasi yang diraihnya dan akan terus meningkatkan prestasinya dan berharap pada usia 34 tahun sudah menyandang gelar profesor.

“Dalam menempuh pendidikan ini saya selalu semangat, karena saya punya cita-cita menjadi profesor muda, menjadi guru besar. saya sebagai dosen dan jenjang tertinggi dosen menjadi guru besar. Target saya sekitar umur 34 tahun sudah menjadi profesor,” kata Edi Surya Negara optimis.

Rektor Universitas Gunadarma, Prof. Dr. E.S. Margianti menandatangani prasasti

Dalam sidang tersebut Edi Surya Negara secara mantab berhasil mempertahankan desertasinya yang berjudul “Moda Ganda Identifikasi Untuk Mendeteksi Komunitas Pada Jaringan Sosial. Penelitian tentang komunitas peneliti di Indonesai dengan berbagai latar belakang pendidikan. Doktor muda teknologi informasi ini merupakan doktor ke 113 lulusan Universitas Gunadarma.

Dalam sambutannya setelah menyandang gelar doktor, dengan isak tangis penuh haru ia menyatakan komtmennya untuk mengabdikan dirinya kepada nusa dan bangsa.

Sidang terbuka promosi doktor yang dijalani Edi Surya Negara terasa istimewa, karena prosesi sidang tersebut merupakan penggunaan untuk pertama kalinya sekaligus juga peresmian Gedung Universitas Gunadrma yang baru, berlokasi di Cikunir Bekasi Jawa Barat.

Peresmiannya sendiri dilakukan dengan sederhana, pemotongan tumpeng, pembacaan doa dan penandatangan prasasti oleh Rektor Universitas Gunadarma, Prof. Dr. E.S. Margianti.

Rasa istimewa juga diungkapkan oleh salah satu tim penguji, Dr.Eri Prasetyo Wibowo dengan mengajukan pertanyaan pada Promovendus Edi Surya Negara, bagaimana perasaannya saat menjalani sidang terbuka tersebut.

“Bagaimana perasaan Anda saat ini?” tanyanya dan dijawab sendiri oleh Dr.Eri “Anda orang yang beruntung karena Anda nganyari (menggunakan pertama kalinya) gedung ini,” kata Dr.Eri.

Berita terkait : Menginjak Usia 64 Tahun, Neltje Raih Gelar Doktor Dari Universitas Gunadarma

 

 

 

 

 

 

 

Facebook Comments Box

Read More

Implementasi Model Bisnis Teknologi Finansial, Model Merek Digital dan Kemitraan Pemasaran Online untuk Kelompok Usaha Uj.Mart Utami Jaya, Kota Depok

20 September 2024 - 12:54 WIB

Pertama di Depok, SMAIT Nurul Fikri Raih ISO 210001:2018 Untuk Sistem Manajemen Pendidikan

6 September 2024 - 14:22 WIB

STOP BULLYING! SMAIT Al Haraki Galang Kesadaran Siswa terhadap Perilaku Perundungan

23 December 2023 - 06:07 WIB

Gelar Haraki Golden Star Award 2023: Puncak Inspirasi dan Prestasi di SIT Al Haraki

19 December 2023 - 12:25 WIB

Dukung UMKM Tembus Pasar Global, Universitas Gunadarma Adakan Pembinaan UMKM Berbasis Kemitraan

7 December 2023 - 06:58 WIB

Trending on Headline