Bentuk Kepedulian Terhadap Perkembangan Budaya, BISA Fest Hadir di Depok

DepokNews- Kegiatan Bersih Indah Sehat dan Aman (BISA) Fest diharapkan dapat meningkatkan kesadaran pentingnya budaya terhadap perkembangan pariwisata di Depok.

Kegiatan yang diinisiasi Anggota Komisi X DPR RI, Nuroji dengan menggandeng Direktorat Event Daerah Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf), diadakan di Betawi Ngoempoel, Depok.

“BISA Festival acara dengan kementerian, jadi membuat bimbingan teknis terkait pariwisata, dulu namanya SADAR Wisata, sekarang BISA,” kata Nuroji.

Agenda yang dibalut dengan seni dan budaya, Ketua Dewan Penasihat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra ini melanjutkan, sudah membuat beberapa kali di Bekasi terkait budaya dan kuliner.

Agenda yang dibalut dengan seni dan budaya, Ketua Dewan Penasihat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra ini melanjutkan, sudah membuat beberapa kali di Bekasi terkait budaya dan kuliner.

“Kali ini yang kita angkat kesenian, seni tradisi Betawi,” ujar Nuroji.

Dirinya mengambil tema Budaya Betawi karena di Depok lebih kental Budaya Betawi dan Nuroji juga merupakan pembina Betawi Ngoempoel.

Sedangkan tujuan dari agenda tersebut, sambung Nuroji, untuk memberikan sosialisasi ke pada masyarakat tentang pariwisata, sebab salah satu penunjangnya adalah seni budaya.

“Karena itu kita giatkan kegiatan seni sama dengan meningkatkan pariwisata kita Ini yang harus didukung, upaya-upaya pemerintah mengembangkan dan meningkatkan pariwisata di Indonesia,” terang Nuroji.

Selain itu, dirinya mengatakan, kesenian merupakan bagian dari ekonomi kreatif. Jadi, diharapkan agenda tersebut dapaf turut mendorong pembangunan pariwisata di Depok.

“Seni budaya di Depok ramai juga, ada pertunjukan dan festival macam-macam yang saat ini diselenggarakan, lumauam lah tidak ada sepinya, sebab setahun setelah pandemi ini, sudah mulai ramai orang bikin event,” ungkapnya.

Di Betawi Ngoempoel Creative Center bersama Lembaga Kebudayaan Depok (LKD) juga sudah beberapa kali mengadakan event, mulai dari pameran lukisan hingga pertunjukan seni.

“Rencananya juga akan bikin lagi di tahun ini, dari pemerintah juga saya dengar punya agenda event sendiri, ya mungkin terkait seni, budaya dan pariwisata, saya bersama juga LKD juga akan menggelar banyak agenda,” katanya.

Dewan dari Dapil Jawa Barat VI (Kota Depok-Kota Bekasi) ini mengajak masyarakat untuk turut berperan membangun kesenian dan kebudayaan.

“Tidak hanya peran pemerintah. Tapi, seluruh stakeholder harus bersinergi dalam memajukan seni budaya,” pungkasnya. (mia)