Hari Kedua Tadarus Keliling PKK Kecamatan Tapos, Kelurahan Sukamaju Baru Mendapat Giliran

Sukamaju Baru — Hari Kedua kegiatan Tadarus Keliling (Tarling) yang diadakan TP PKK Kecamatan Tapos berlangsung di Kelurahan Sukamaju Baru. Bertempat di aula warga RW 013 Kelurahan Sukamaju Baru Kecamatan Tapos Kota Depok pada Selasa (5/3/2022).

Tarling Al Quran di Kelurahan Sukamaju Baru dihadiri oleh Ketua TP PKK Kecamatan Tapos Siti Mariyam, Ketua Pokja-1 Asri Peni Lestari, Ketua TP PKK Kelurahan Sukamaju Baru Hayanah, pengurus PKK Kelurahan Sukamaju Baru, Tim Sahabat Quran, kelompok PKK RW, para ustadzah majelis taklim, dan perwakilan remaja.

Tadarus diawali dengan pembagian kelompok. Lalu setiap kelompok, pesertanya membaca Alquran secara bergantian yang disimak oleh seorang mentor dari Sahabat Quran (Saqu) Tapos.

Ketua TP PKK Kelurahan Sukamaju Baru Hayanah mengatakan, Tadarus Keliling yang berlangsung hari Selasa, 5 April 2022 diikuti oleh 40 peserta yang berasal dari perwakilan 15 RW dan pengurus PKK. Acara dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB.

“Kegiatan ini terselenggara dari Pokja 1 Kecamatan Tapos bekerjasama dengan tim dari Saqu Kecamatan Tapos. Kebetulan hari ini datang juga Mas Syafiq ketua Genre Tapos yang kemarin menang di tingkat Walikota,” ungkap Hayanah.

Hayanah menuturkan, Kelurahan Sukamaju Baru mendapat bagian 4 juz untuk ditadaruskan dan Ia bersyukur di bulan Ramadhan ini Tarling terlaksana di Kelurahan Sukamaju Baru.

“Kami kebagian empat juz yaitu juz sembilan sampai juz dua belas. Kegiatan Tadarus Keliling pada bulan Ramadan ini sangat baik untuk tadarus, memperlancar bacaan Al Quran serta menambah nilai ibadah di bulan suci Ramadan,” tutur Hayanah.

Sementara itu, Ketua PKK Kecamatan Tapos Siti Mariyam mengungkapkan dengan kegiatan tadarus keliling, keimanan semakin bertambah dan silaturahmi berjalan walaupun di saat puasa.

“Kalau saya lihat, ini banyak ibu-ibu dan remaja yang ikut. Sebenarnya kegiatan Tarling ini sudah lama diadakan secara rutin, hanya saja 2 tahun terakhir ini karena kondisinya saat itu corona masih tinggi jadinya melalui online,” kata Siti Mariyam.

“Hari ini untuk tahun 2022 diadakan secara offline. Mudah-mudahan selanjutnya tetap berjalan dan harapannya seperti itu ya. Bisa terus berlanjut, jangan hanya tahun ini saja,” sambung Siti Mariyam.

Ketika dikonfirmasi kepada Saqu Tapos terkait keterlibatan Saqu pada kegiatan Tarling PKK Kecamatan Tapos ini, pengurus Saqu Tapos M. Syafiq mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan PKK Kecamatan Tapos dalam hal penyediaan mentor dan pembekalan materi keagamaan.

“Kami sediakan mentor dan ada penyampaian materi keagamaan kepada peserta Tadarus Keliling,” ujar Syafiq.

Pihak Saqu juga menyampaikan bahwa untuk peserta Tarling bila mendaftar belajar tahsin di Saqu akan digratiskan biaya pendaftarannya.

Sebelumnya, Ketua Pokja1 TP PKK Kecamatan Tapos Asri Peni Lestari dalam keterangannya mengatakan Tadarus Keliling ini adalah program TP PKK Kecamatan Tapos Pokja-1, yaitu pembinaan Al Quran.

“Tujuan dilaksanakan Tarling adalah untuk menumbuhkan semangat cinta Al Quran dalam keluarga. Dan ini bagian daripada mengisi bulan Ramadhan dengan kegiatan positif, sesuai tema PKK Kecamatan Tapos Ramadhan 1443 Hijriyah yaitu Bulan Ramadhan membentuk pribadi bertakwa wujudkan keluarga bahagia,” ungkap Asri .

(shl)