Sambut Hari Ibu, PKS Tapos dan RKI Kecamatan Tapos Gelar Jum’at Berkah

Tapos- Dalam rangka menyambut Hari Ibu 2021, DPC PKS Kecamatan Tapos melalui PKS Ranting Kelurahan Tapos, PKS Ranting Kelurahan Jatijajar, dan Rumah Keluarga Indonesia (RKI) Kecamatan Tapos mengadakan acara Jum’at Berkah berupa pemeriksaan penyuluhan kesehatan masyarakat, tebus murah sembako minyak goreng untuk ibu-ibu, dan pembagian nasi kotak gratis pada Jumat (10/12/2021 dan 17/12/2021). Acara di Kelurahan Tapos yang disebut jum’at berkah itu bertempat di RW.01 Tapos. Sedangkan di Kelurahan Jatijajar bertempat di RW. 02.

Ketua Ranting PKS Kelurahan Tapos Madroni ketika dihubungi mengatakan, kegiatan jum’at berkah adalah kegiatan yang rutin dilakukan PKS Kelurahan Tapos pada setiap hari Jum’at yaitu pembagian nasi kotak atau makanan gratis kepada warga yang membutuhkan.

“Biasanya kami membagikan nasi kotak atau makanan gratis kepada warga. Kali ini dalam rangka menyambut Hari Ibu, kami adakan program tebus murah minyak goreng kepada ibu-ibu,” ujar Madroni pada Jum’at (17/12/2021).

Madroni menjelaskan kegiatan jum’at berkah bisa terlaksana berkat adanya keaktifan ibu-ibu PKS Tapos dalam kegiatan sosial seperti program jum’at berkah. Disebut jumat berkah, karena biasanya di hari Jum’at ada donatur atau dermawan memberikan bantuan kepada PKS Tapos untuk disalurkan kembali kepada masyarakat. Donatur tersebut dari perorangan maupun lembaga.

“Ibu-ibu PKS Tapos aktif mengadakan program yang baik ini. Dan juga hampir setiap hari Jum’at ada donatur perorangan tau lembaga yang minta disalurkan bantuannya seperti nasi kotak kepada PKS. Kami sampaikan kembali ke masyarakat,” jelas Madroni.

Jum’at berkah yang diadakan PKS Ranting Kelurahan Tapos dan RKI pada Jum’at (17/12/2021) itu terselenggara dengan baik meliputi kegiatan pemeriksaan tensi, tebus murah minyak goreng, dan sosialisasi RKI dan pendaftaran KTA. Tercatat ada 41 orang yang mendaftarkan diri menjadi anggota PKS.

Pada pekan sebelumnya PKS Ranting Kelurahan Jatijajar juga menggelar acara Berkah Jum’at Pagi (Berjumpa) pada tanggal Jum’at tanggal 10/12/2021 di RT.01/RW.02 Jatijajar.

Ketua PKS Jatijajar Adnan mengatakan, acara diadakan sebagai bentuk pelayanan sosial PKS kepada masyarakat. Adapun bentuk kegiatannya berupa penyuluhan kesehatan dan pembagian nasi kotak gratis.

“Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama dengan RKI Kecamatan Tapos. Dari perwakilan RT ada Bapak Sunanto dan tokoh masyarakat Bapak Asep. Yang hadir kurang lebih ada 50 orang. Semoga kami dari PKS Jatijajar bisa melayani masyarakat lebih baik lagi pada kegiatan-kegiatan sosial yang telah berjalan. Salah satunya yaitu BerJumPa singkatan dari Berkah Jum’at Pagi.” kata Adnan.

Di tempat yang berbeda, Ketua DPC PKS Kecamatan Tapos, Mamuri Raskaman menjelaskan PKS berusaha untuk selalu dekat dengan masyarakat dengan program-program sosialnya diantaranya program kegiatan Jum’at Berkah yang dilakukan struktur PKS tingkat Kelurahan.

“Program jum’at berkah merupakan upaya PKS di tingkat ranting agar selalu bersama masyarakat. Membantu dan melayani masyarakat dari sisi kesehatannya dan sisi ekonomi sosialnya,” jelas Mamuri.

Mamuri berharap apa yang dilakukan PKS juga didukung oleh masyarakat.

“Silakan bagi masyarakat yang ingin mendukung dan berkontribusi pada program jum’at berkah ini bisa menyampaikannya kepada kami atau PKS di tingkat kelurahan masing-masing.” pungkas Mamuri. (shl)