DepokNews–Salam satu aspal, perkenalkan kami MBIC (Moto Bike Indonesia Club ) dibentuk sesuai visi sebagai sarana untuk mewujudkan Indonesia modern dalam berkendaraan dengan Motto Enjoy n Happy.
MBIC dideklarasikan pada tanggal 24 April 2024 di Kafe Gulani Kemang Jakarta Selatan Sebagai Ketua Umum Brigjend Pol Putu Putera Sadana.,S.I.K.,MHum.,M.M,
Demi Menjalankan program MBIC kami menjalankan kegiatan Perdana Touring dan Baksos yang di pelopori oleh Ketua Harian Hendrianto Prabowo beserta para pengurus.
Acara Peduli Anak Yatim dan Duafa dalam rangka bakti sosial dan touring perdana yang dilaksanakan MBIC dari tanggal 14-15 september 2024 yang di hadiri sekitar 40 anggota terdiri dari pengurus dan member berbagai varian merk motor dan Cubic Centimeters ( cc ) bukan penghalang untuk bergabung MBIC ini mulai dari berbagai wilayah Jabodetabek dengan titik acara di AT-RPG Villa.
Tema yang diangkat dari MBIC dalam bakti sosial dan touring perdana ONE NAME OF MILLIAN BROTHERS salah satu tujuan mempererat tali silahturahmi antar sesama anggota dengan diartikan satu nama bisa menjadikan jutaan saudara .
Daerah titik sasaran MBIC dalam penyaluran dibeberapa titik wilayah yang memang sangat sangat membutuhkan dan memerlukan uluran tangan seperti yang dilakukan oleh Moto Bike Indonesia Club .
Wilayah yg di kunjungi meliputi Kampung Cibalung Rw 04 terdiri dari 7 rukun tetangga yang terdekat yaitu rt 02, rt 03 ,rt 06, kampung Pingku sesuai data terdiri dari jompo 57 orang dan 35 anak yatim dengan jumlah keseluruhan 93 anak yatim dan jompo.
Sukses nya acara perdana Bansos tersebut juga ada beberapa sponsor dan Donatur yang ikut andil menyukseskan acara peduli anak yatim & duafa di wilayah Sukabumi seperti
Pt Lemineril, Pt Handaru, GUA.