DEPOK- Warga negara asing (WNA) berkebangsaan Afghanistan terpaksa diturunkan dari KRL, karena diduga mabuk. WNA itu diturunkan di Stasiun Pondok Cina saat berada di KRL dari Bogor.
Petugas keamanan kereta kemudian berkoordinasi dengan aparat kepolisian setempat. Identitas yang dimiliki, WNA itu bernama Omid Fakiri (16).
“Warga asing asal Afghanistan usia 16 tahun, namanya Omid Faikiri. Info yang kami dapat dia datang dari arah Bogor. Karena mabuk berat diturunkan di Stasiun Pondok Cina, Depok,” kata Kasubag Humas Polresta Depok, AKP Firdaus.
Saat diturunkan, petugas sempat kesulitan berkomunikasi. Petugas juga kewalahan karena tingkahnya yang aneh akibat pengaruh alkohol. Beberapa kali, pemuda tanggung ini mencoba berdiri namun terus terjatuh.
“Tindakan selanjutnya, kami akan berkoordinasi dengan pihak Imigrasi,” pungkasnya.(mia)