Ini Kata Warga Terkait Sosok Kiai Abdurrahman Nawi

DepokNews– Berpulangnya ke rahmatullah ulama kharismatik Betawi Abuya Kiai Abdurrahman Nawi meninggalkan duka yang sangat mendalam bagi warga Depok.

Endang Saputra salah seorang warga mengungkapkan sangat kehilangan sosok Abuya Kiai Abdurrahman Nawi.

“Saya selaku warga kota Depok secara pribadi merasa sangat kehilangan sosok beliau. Beliau ulama kharismatik, ulama yang sangat disegani” kata Endang Saputra saat ditemui di lokasi Ponpes Al-Awwabi, Depok, Selasa (19/11/19).

Endang mengaku sampai saat ini belum menemukan siapa sosok pengganti Almarhum.

“Kami belum melihat sosok yang bisa menggantikan calon pengganti beliau, karena beliau ulama yang kharismatik, yang namanya sudah membuming di Kota Depok bahkan di Jakarta pun beliau sangat dikenal,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Kiai Abdurrahman Nawi merupakan pengasuh Pondok Pesantren Al-Awwabin Depok. Ia lahir di Tebet, Melayu Besar, Jakarta Selatan pada Jumat bulan Safar 1354 H bertepatan dengan tahun 1933 M.

Beliau wafat pada pukul 13.45 di Rumah Sakit Bakti Yudha Depok, Jawa Barat, Senin (18/11/19) dan akan dimakamkan hari ini pukul 09:00 WIB di Ponpes Putri Al-Awwabin, Bedahan, Depok