Menu

Dark Mode
SIBERC STEI SEBI, LAZNAS IZI, dan Inisiatif Wakaf Gelar Islamic Philanthropy Outlook 2025 Tingkatkan Kualitas KIM, Diskominfo Depok Gelar Sosialisasi Literasi Digital Hj. Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Penyelangaraan Pesantren di Kecamatan Limo Buka Musda MUI Depok, Wali Kota Sampaikan Pesan Ini Berlangsung Tiga Hari, STQ ke-II Tingkat Kota Depok Resmi Digelar Disdagin Depok Kembangkan Fitur Pemantau Pasokan dan Harga Bapokting di Sifordagin

Peristiwa

Pekerja Bangunan Bangunan di Cipayung Depok Ini Temukan Bayi di Pinggir Jalan

badge-check


					Pekerja Bangunan Bangunan di Cipayung Depok Ini Temukan Bayi di Pinggir Jalan Perbesar

DepokNews–Paturyani seorang pekerja bangunan pada Sabtu (9/6) menemukan seorang bayi berjenis kelamin perempuan dengan kondisi hidup pada Sabtu (9/6) malam ditemukan dipinggir jalan Bambu Duri  RT.4/4, dekat jembatan Kali Pesanggarahan, Kelurahan Cipayung Jaya, Kecamatan Cipayung.

Paturyani, mengatakan saat itu dirinya mau dalam perjalanan pulang ke rumah kontrakan melihat kain yang dibungkus dipinggir jalan.

Dan ternyata pas dibuka terdapat bayi yang dilengkapi selimut dan kain lainnya.

“Saat kami temukan bayi tersebut  tidak nangis dan sedang tidur. Setelah itu saya gendong lapor ke Ketua RT setempat dan langsung dibawa ke Bidan Marini, Pasir Putih, Sawangan,”ujarnya.

Pada saat ditemukan dalam kain bedongan bayi, lanjut Paturyani, hanya terdapat gunting rambut kecil yang berada didalam kain bedongan.

“Bayinya hidup, saya juga kaget saat pertama kali melihatnya,”tuturnya.

Sementara itu, Bidan Marini  mengatakan setelah dilakukan pemeriksaan sementata kondisi bayi berjenis kelamin perempuan tersebut kondisinya sangat sehat.

Bayinya mempunyai berat 3,1 Kg, panjang badan 49 Cm, dan diperkiraka  usia bayi 2 hingga 3 minggu.

Dan tali pusar udah puput juga. Kondisinya sangat sehat dan tidak dehidrasi, sepertinya baru ditaruh.

Selain itu dari hasil pemeriksaan dalam bayi terbungkus rapih kain bedongan juga ada selimut putih motif.

Kapolsek Sawangan Kompol Suprasetyo menambahkan pihaknya berkoordinasi dengan anggota Reskrim Polsek Pancoran Mas  lantaran untuk TKP awal masuk wilayah hukum Pancoran Mas.

“Kita hanya bertempatan untuk lokasi bagi dibawa ke bidan Marini untuk penanganan tindakan pertama atas pemeriksaan kesehatan bayi”katanya.

Oleh anggota Pancoran Mas   membawa bayi dirujuk ke RSUD setelah itu dibawa ke Dinas Sosial proses lebih lanjut.

Untuk para saksi, lanjut Kompol Suprasetyo, sudah dimintai keterangan dalam proses penyelidikan siapa pelaku yang tega membuang bayi tersebut.

Di lokasi banyak warga berebutan mau mengadobsi bayi, bahkan ada yang sampai menangis udah belasan tahun tidak memiliki bayi tersebut.

Facebook Comments Box

Read More

Spion Mobil PKS Cimanggis Depok Dicuri Maling

9 January 2024 - 05:41 WIB

Polres Metro Depok Berupaya Buru Pelaku Eksibisionis di Angkot D05

18 October 2023 - 18:20 WIB

Satpol PP Kota Depok Cepat Tanggap dalam Penertiban Pengemis Berkostum Kuntilanak dan Pocong

16 October 2023 - 10:48 WIB

Pelaku Pembunuhan Seorang Warga Beji Depok Berhasil Diringkus

8 March 2023 - 14:28 WIB

Ular Sanca Sepanjang 2 Meter Masuk Pemukiman Warga, Damkar Depok Minta Warga Lapor Jika Ada Hewan Berbahaya

30 November 2022 - 19:33 WIB

Trending on Headline