Rumah Dosen di Mampang Depok Dibobol Maling

DepokNews–Rumah Milik dosen salah satu univesitas di Jakarta Anggoro Budi Susilo yang berlokasi di Jalan Pramuka RW 2, Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas, di bobol maling.

Anggoro Budi Susilo dalam laporannya mengatakan pelaku diduga masuk ke dalam rumah saat dalam keadaan kosong.

Pelaku diduga masuk dengan melompati tembok belakang rumah dan mencongkel jendela kamar serta merusak pintu kamar di lantai dua rumah.

“Pelaku kemudian menggasak kamera kamiĀ  merk Canon 600 D, laptop merk HP dan tas merk Polo, dengan nilai total sekitar Rp 10 Juta”katanya.

Atas kejadian ini Anggoro melaporkannya ke Polsek Pancoran Mas, dengan nomor laporan polisi 624/K/XI/2018/ Sek Pan Mas, pada Selasa (20/11/2018).

Dalam laporannya Anggoro menyebutkan bahwa ia mengetahui rumahnya sudah diacak-acak pencuri saat pulang ke rumah, Senin (19/11/2018) malam sekira pukul 20.00.

“Saat kejadian rumah dalam keaadan kosong. Kami tahu sekitar jam 20.00 saat pulang kerumah,” katanya.

Saat masuk ke dalam rumah Senin malam itu, Anggoro mengaku sudah merasa curiga karena melihat dompet berisi kunci-kunci kamar tergeletak di lantai ruang tamu. Semula disimpan dalam lemari.

Karena kecurigaan itu, Anggoro kemudian mengecek keadaan rumah dan diketahui rumahnya sudah dimasuki pencuri.

Sebab jendela kamar sudah rusak dicongkel pelaku dan pintu kamar di lantai dua rumah juga sudah rusak dibobol pelaku.

Selain itu kondisi lemari di kamar tidur sudah berantakan dan diacak-acak pelaku.

Setelah memeriksa barang-barangnya, Anggoro memastikan bahwa pelaku telah menggasak kamera merk Canon 600 D, laptop merk HP dan tas merk Polo miliknya. Total nilai barang yang digasak pelaku senilai sekitar Rp 10 Juta.

“Kami duga pelaku masuk dengan cara melompat tembok belakang dan mencongkel jendela kamar di lantai bawah di bagian belakang rumah,” katanya.

Kapolsek Pancoran Mas Kompol Roni Wowor mengaku pihaknya sudah menerima laporan korban serta melakukan pemeriksaan di tempat kejadian serta meminta keterangan saksi.

“Kami masih dalami dan selidiki kasus pencurian rumah kosong ini,” katanya.

Dari dugaan awal, katanya, memamg diduga kuat pelaku masuk dengan melompati tembok belakang rumah.

Sebelum pelaku mecongkel jendela dan merusak pintu kamar utama.