DPRa PKS Curug Buat 300 Lubang Biopori

DepokNews – DPRa PKS Curug menargetkan pembuatan 300 lubang biopori dengan 50-100 lubang tersebar di sekitar rumah kader Bank Sampah. Kegiatan ini sebenarnya sudah direncanakan sejak awal bulan Juni namun baru terlaksana kemarin (25/06/2021). 

“Alhamdulillah, akhirnya kita dapat membuat lubang biopori. Sekitar 50-100 lubang akan di sebar di rumah kader Bank Sampah,” kata Rinaldi selaku ketua DPRa PKS Curug ketika memberi sambutan.

Kegiatan ini di hadiri oleh anggota DPRD FPKS Kota Depok Ade Supriyatna, ST, Sekretaris Camat Cimanggis, Lurah Curug, ketua RW dan ketua RT setempat serta tuan rumah.

Ade Supriyatna selaku anggota DPRD FPKS Kota Depok turut memberikan sambutan, dalam sambutannya Ade Supriyatna menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud cinta PKS terhadap lingkungan dan peran aktif PKS untuk mendukung program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok.

“Kegiatan pembuatan lubang biopori ini merupakan wujud cinta PKS terhadap lingkungan serta  dukungan PKS terhadap program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Waki Kota,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini juga Ade Supriyatna mengajak dan menghimbau warga untuk menjaga protokol kesehatan baik dirumah maupun diluar rumah. 

“Terus berkhidmat jaga protokol kesehatan buat kader PKS, dan selalu berkoordinasi dengan warga lingkungan yang membutuhkan support PKS,” katanya.

Pada kesempatan ini Ade Supriyatna juga menerima aspirasi dari ketua lingkungan terkait pendidikan sekolah SMP di Curug serta sarana olahraga.