Menu

Dark Mode
Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok 20 Alasan Warga Nyaman Tinggal di Kota Depok Santika Hotel Depok Kenalkan Menu Malaysia Kota Depok Masuk Zona Rawan Narkoba Duh! Ada 3700 Perceraian Di Depok Selama 2016, Media Sosial Menjadi Penyebab Utama

Metro Depok

Pacu Kreativitas Masyarakat, Diskominfo Gelar Depok ICT Award 2018

badge-check


					Pacu Kreativitas Masyarakat, Diskominfo Gelar Depok ICT Award 2018 Perbesar

DepokNews– Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok kembali menyelenggarakan Depok Information and Communication Technology Award 2018 (Depok ICT Award 2018) atau lebih dikenal Depicta yang puncak acaranya digelar pada 01 September 2018 di Depok Mall. Ajang bergengsi ini digelar sebagai bentuk keseriusan Diskominfo dalam menumbuhkan kreativitas masyarakat untuk membuat infografis yang menarik, sehingga informasi yang diberikan seputar pembangunan Depok dapat mudah diterima dan dipahami masyarakat.

Kepala Diskominfo Kota Depok, Sidik Mulyono mengatakan, pihaknya menyelenggarakan Depicta dengan tujuan menggali inovasi dan kreativitas masyarakat dalam menciptakan konten digital positif dalam bentuk videografis atau motiongrafis lewat lomba infografis. Selain itu, Depicta digagas juga untuk menjalin sinergitas antara pemerintah dan masyarakat dalam mensosialisasikan program kegiatan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.

“Kami ingin membangun citra positif Kota Depok melalui pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dengan melibatkan masyarakat,” tutur Sidik, sapaan akrabnya, kepada depok.go.id, belum lama ini.

Menurutnya, ajang Depicta 2018 akan dirangkai dengan lomba infografis yang dapat diikuti oleh perorangan maupun kelompok. Peserta dapat mendaftarkan diri secara online pada http://depicta.depok.go.id, dan paling lambat tanggal 16 Agustus 2018.

Lebih lanjut, ucap Sidik, dalam lomba infografis yang bertema ‘One Minute Depok Positivisme Vibes’ berhadiah total senilai Rp 35 juta. Lomba tersebut dapat diikuti siapa saja sebagai ajang mengasah kreativitas masyarakat dalam membuat infografis yang menarik dan mudah diterima oleh publik.

Selain lomba infografis, kata Sidik, akan diselenggarakan juga talkshow dengan tema ‘Optimalisasi Infografis dan Media Sosial sebagai Media Branding’, sharing bersama penggiat media sosial, serta launching aplikasi Depok Single Windows. Tidak hanya itu, pihaknya juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait pelaksanaan Depicta 2018.

Dirinya berpesan kepada masyarakat di Kota Depok untuk ikut berpartisipasi guna mengasah kreativitas dalam gelaran Depicta. Dengan begitu, diharapkan masyarakat dapat lebih memberikan peran positif untuk pembangunan di Kota Depok.

Sumber: depok.go.id

Facebook Comments Box

Read More

Ide Keren dan Kreatif, Bantuan Makan Sahur di Depok

28 March 2025 - 13:36 WIB

Plh Wali Kota Gaungkan Aksi Bersih-bersih Situ Cegah Perubahan Iklim

24 February 2025 - 11:29 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosiasasi Perda Perlindungan Perempuan di Kecamatan Cilodong

8 February 2025 - 01:22 WIB

Anggota DPRD Jabar FPKS Iin Nur Fatinah Gelar Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2023 di Cimanggis

26 January 2025 - 00:13 WIB

Jadi Penceramah Majelis Taklim di Sukmajaya, Iin Nur Fatinah Sampaikan Hikmah Isro’ Mi’raj

26 January 2025 - 00:09 WIB

Trending on Metro Depok